- Penyerang pinjaman AC Milan, Niclas Fullkrug, mengalami retak jari kaki saat debut penuh kontra Fiorentina, Minggu (11/1/2026).
- Cedera ini terjadi setelah Fullkrug bermain total 106 menit sejak bergabung dari West Ham United pada 2 Januari lalu.
- Kondisi Fullkrug menambah krisis lini serang Milan karena Leao juga diragukan tampil melawan Como pekan mendatang.
Suara.com - Petualangan Niclas Fullkrug bersama AC Milan berjalan jauh dari kata ideal.
Penyerang anyar Rossoneri itu kembali harus menepi setelah dilaporkan mengalami cedera hanya 106 menit sejak menjalani debutnya di Serie A bersama Milan.
Fullkrug, yang didatangkan dari West Ham United dengan status pinjaman disertai opsi pembelian pada 2 Januari lalu, disebut mengalami retak pada jari kaki.
Cedera tersebut terjadi menjelang akhir laga debut penuhnya bersama Milan saat menghadapi Fiorentina yang berakhir imbang 1-1 di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1/2026).
Menurut laporan sejumlah media Italia, cedera itu membuat penyerang tim nasional Jerman berusia 32 tahun tersebut kembali masuk ruang perawatan.
Kondisi ini menjadi pukulan baru bagi Milan yang tengah dilanda krisis pemain di lini depan.
Fullkrug sejatinya langsung dilibatkan sejak awal kedatangannya.
Ia melakoni debut Serie A pada hari yang sama saat diperkenalkan, masuk sebagai pemain pengganti dalam kemenangan 1-0 atas Cagliari.
Setelah itu, ia kembali tampil dari bangku cadangan ketika Milan ditahan imbang Genoa 1-1 di San Siro, sebelum akhirnya dipercaya menjadi starter melawan Fiorentina.
Baca Juga: Ajax Dapatkan Berlian Mentah Bernama Maximilian Ibrahimovic Putra Zlatan Ibrahimovic
Total, Fullkrug baru mengoleksi 106 menit bermain di Serie A. Namun, cedera membuat kontribusinya harus kembali terhenti.
Belum diketahui secara pasti berapa lama ia akan absen, tetapi Fullkrug dipastikan melewatkan laga tandang melawan Como pada Kamis mendatang.
Sky Sport Italia awalnya melaporkan bahwa Fullkrug berpotensi absen selama beberapa pekan.
Namun, laporan terbaru menyebutkan cedera tersebut tidak separah perkiraan awal dan sang pemain masih berpeluang tampil saat Milan menghadapi Lecce akhir pekan ini.
Meski begitu, Milannews.it menilai Fullkrug masih diragukan untuk laga tersebut.
Situasi ini semakin memperberat masalah AC Milan di lini serang. Selain Fullkrug, Rossoneri juga terancam tampil tanpa Rafael Leao saat melawan Como, sementara Santiago Gimenez masih harus menepi dalam jangka panjang akibat cedera.
Berita Terkait
-
Ajax Dapatkan Berlian Mentah Bernama Maximilian Ibrahimovic Putra Zlatan Ibrahimovic
-
Reaksi Emil Audero Usai Gawangnya Dibobol Lima Gol Saat Lawan Juventus
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Hadirkan Mimpi Buruk untuk Jay Idzes, AS Roma Meroket ke Posisi Ketiga
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Xabi Alonso Pergi, Vinicius Jr Senyum Puas Mau Perpanjang Kontrak
-
Resmi Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick Umbar Janji
-
Alasan John Herdman Tolak Honduras Demi Timnas Indonesia Ternyata Karena...
-
Alasan John Herdman Anggap Tekanan Suporter Fanatik Timnas Indonesia Sebagai Hadiah Spesial
-
John Herdman Fokus Evaluasi Skuad dan Diskusi Khusus Bersama Kapten Jay Idzes
-
John Herdman Pantau BRI Super League Demi Temukan Bakat Lokal Baru Untuk Timnas Indonesia
-
Liam Rosenior Berencana Pulihkan Status Dua Pemain yang Diasingkan Enzo Maresca
-
Manchester City Sikat Newcastle United 2-0, Pep Guardiola Malah Murka Gegara Ini
-
Kabar Buruk Datang dari Prancis: Calvin Verdonk Dinilai Mengecewakan, Lille Cari Pengganti
-
Pemain Everton Bisa Gagalkan Peluang Dean James Direkrut Ajax Amsterdam