Suara.com - Bali United akan berhadapan dengan Arema FC dalam pekan ke-31 BRI Liga 1 2021/2022. Duel krusial antara Bali United melawan Arema FC ini bakal berlangsung di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Selasa (15/3/2022) sore.
Bali United dan Arema FC saat ini ada sama-sama persaing di papan atas klasemen sementara BRI Liga 1. Serdadu Tridatu lebih unggul dari Arema karena ada di puncak klasemen.
Bali United sampai dengan saat ini mengoleksi 66 poin dari 30 pertandingan. Jumlah itu sama dengan Persib Bandung di peringkat 22, namun unggul jumlah pertandingan.
Tentu Bali United wajib mengalahkan Arema FC untuk memperlebar jarak dari Persib. Apalagi, tim asuhan Stefano Cugurra masih akan menghadapi tim-tim berat seperti Madura United dan Persebaya Surabaya.
Akan tetapi, lawan yang dihadapi tidak sembarangan. Arema FC juga bersaing di papan atas klasemen.
Singo Edan masih ada kans menjadi juara meski tipis. Mereka saat ini ada di posisi lima klasemen dengan perolehan 58 poin, kalah enam angka dari Bali United.
Selain itu, tim besutan Eduardo Almeida ini juga tengah mengincar slot tampil di kejuaraan Asia. Mengalahkan Bali United menjadi salah satu cara buat memperoleh hal tersebut.
Bali United punya modal bagus melakoni laga ini. Ilija Spasojevic dan kawan-kawan sukses menyapu bersih tujuh laga terakhir dengan kemenangan.
Sementara itu, Arema FC sempat mengalami tiga kekalahan pada empat pertandingan terakhirnya di BRI Liga 1 2021/2022. Tentu hal ini membuat pertandingan semakin seru.
Baca Juga: Prediksi Borneo FC vs Persiraja Banda Aceh di BRI Liga 1 Sore Ini
Perkiraan susunan pemain
Bali United (4-2-3-1): Nadeo Argawinata; Gavin Kwan, Leo Tupamahu, Willian Pacheco, Ricky Fajrin; Brwa Nouri, Rizky Pellu; Stefano Lilipaly, Irfan Jaya, Privat Mbarga; Ilija Spasojevic
Pelatih: Stefano Cugurra
Arema FC: (4-2-3-1): Adilson Maringa; Diego Michiels, Sergio Silva, Fabiano Beltrame, Johan Farizi; Renshi Yamaguchi, Hanif Sjahbandi; Dendi Santoso, M Rafli, Dedik Setiawan; Carlos Fortes
Pelatih: Eduardo Almeida
Berita Terkait
-
Marcos Santos Andalkan Eks Striker Shin Tae-yong untuk Hadapi Bali United
-
Jonny Jansen Targetkan Kemenangan saat Bali United Menjamu Arema FC
-
Daftar Top Skor BRI Super League 2025/2026: Didominasi Legiun Asing, Ezra Walian Paling Subur
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Ole Romeny: Kaki Saya Patah
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta Pekan Kedua Januari 2026
-
Brutal Lagi! Kronologis Tendangan Kungfu ke Muka UAD FC vs KAFI Jogja FC Liga 4 Yogyakarta
-
Ada Orang Islam, Daftar Calon Pelatih Manchester United Pengganti Ruben Amorim
-
John Herdman Masuk Ujian Terberat, PSTI Sebut Timnas Indonesia Neraka Tekanan
-
APPI Minta Pelaku Tendangan Kungfu Muhammad Hilmi Dihukum Tegas
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...