Suara.com - Calon pemain Timnas Indonesia Sandy Walsh memiliki torehan apik di Liga Belgia bersama KV Mechelen. Sandy Walsh menjadi salah satu bek sauap elite.
Performa Sandy Walsh di KV Mechelen meningkat di musim ini. Ia mengukir catatan menterang bersama klubnya.
Pada musim lalu, calon pemain naturalisasi Indonesia ini mencatatkan statistik tiga gol dan empat assist. Angka itu baik di musim ini, karena ia sukses membuat tiga gol dan tujuh assist di musim reguler.
Berkat catatan itu, Sandy Walsh menjadi salah satu bek sayap elite di Liga Belgia. Sebab, hanya ada satu pemain di bek sayap kanan atau kiri yang punya statistik lebih baik dari pemain berusia 27 tahun ini.
Ia adalah Sergio Gomez dari Anderlecht yang membuat lima gol serta 12 assist. Hal itu membuat Walsh menjadi bek sayap yang punya statistik gol dan assist terbanyak kedua di musim reguler Liga Belgia.
"Saya senang bisa melakukan ini di musim kedua saya bersama KV Mechelen. Saya berharap untuk menggandakan statistik dari musim lalu," ucap Sandy Walsh dikutip dari hln.be pada Rabu (13/4/2022).
Pemain berdarah Indonesia itu kemudian masih berhasrat untuk mencetak gol dan assist lagi. Sebab, timnya kini lolos ke playoff Eropa yang bakal memainkan tujuh pertandingan lagi.
Walsh kemudian membeberkan kunci suksesnya di KV Mechelen. Hal itu karena ia mendapatkan kepercayaan bermain di posisi terbaiknya, yaitu bek kanan.
Hal itu jauh berbeda ketika dirinya masih berseragam Zulte Waregem dan Genk. Ketika di sana, Walsh masih jadi pemain pilihan keenam dan kerap dimainkan di berbagai posisi, sehingga tak maksimal.
Baca Juga: Asisten Shin Tae-yong Sentil Pemain yang Tolak Panggilan Timnas Indonesia
Namun, semua itu sudah menjadi kenangan bagi pemain berusia 27 tahun ini. Terpenting kini ia mendapatkan tempat utama dan akan fokus membantu KV Mechelen berjuang mendapatkan tiket ke kompetisi Eropa musim mendatang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia
-
Apa Misi Terselubung Timur Kapadze di Jakarta?
-
Poling: 5 Nama Hebat Berebut Kursi Panas, Siapa Paling Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
BREAKINGNEWS! Timur Kapadze ke Jakarta Tidak Wawancara dengan PSSI
-
Prediksi Persib Bandung Vs Dewa United 21 November 2025, Laga Panas Dijamin Gila-gilaan!
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool