Suara.com - Jose Mourinho menegaskan pertandingan leg pertama semifinal Liga Konferensi antara AS Roma menghadapi Leicester City akan berlangsung ketat. Meski demikian, dia menganggap The Foxes memiliki keunggulan dibanding timnya.
Duel Leicester vs Roma pada leg pertama semifinal Liga Konferensi akan berlangsung di Stadion King Power pada Jumat (29/4/2022) pukul 02.00 WIB.
Pertandingan ini akan menjadi reuni antara Jose Mourinho dan Brendan Rodgers yang dulu sempat bekerja sama di Chelsea sebagai pelatih dan assisten pelatih.
“Kami bersenang-senang bersama, kami adalah teman, bahkan jika sepak bola membawa Anda ke arah yang berbeda. Dia pelatih yang bagus dengan masa depan cerah di depannya," kata Jose Mourinho tentang Rodgers dikutip dari Football Italia, Kamis (28/4/2022).
Mourinho mengatakan bahwa tak da yang menjadi favorit jelang laga ini. Meski demikian, dia menebar psywar atau perang urat saraf dengan menyebut Leicester lebih punya keuntungan.
“Leicester turun ke turnamen ini dari Liga Europa, sedangkan ini adalah pertandingan Liga Konferensi ke-13 kami. Kami membayarnya di Serie A dengan kehilangan poin, setelah bermain pada hari Kamis dan kemudian Minggu," kata Jose Mourinho.
"{Mereka adalah] tim dengan 30 pemain dengan level yang sama dapat dirotasi dan tidak membayar [keterlibatan di Liga Konferensi] dengan poin [di Liga Inggris]. Kami tidak memiliki itu."
Lebih jauh, Leicester disebut Mourinho punya keuntungan karena bisa bermain sepenuh tenaga menghadapi timnya lantaran situasi mereka di Liga Inggris.
Leicester City untuk sementara menduduki posisi 10 klasemen Liga Inggris. Tim asuhan Brendan Rodgers secara matematis masih bisa finis di zona kompetisi Eropa kendati peluangnya kecil.
Baca Juga: Inter vs Roma, Inzaghi: Kami Menghadapi Salah Satu Tim Terkuat di Serie A
The Foxes untuk sementara mengoleksi 42 poin dari 32 laga, terpaut 10 poin dari West Ham United di posisi ketujuh yang merupakan zona lolos ke Liga Konferensi musim depan.
“Keuntungan yang dimiliki Leicester adalah mereka tidak perlu khawatir tentang posisi mereka di Liga Inggris. Sedangkan kami melakukannya jika kami ingin lolos ke Liga Europa. Karena kami masih bisa finis di posisi kelima hingga delapan di Serie A," jelas Mourinho.
"Ini momen yang sulit. Tapi kami juga datang ke sini dengan banyak motivasi."
“Saya telah mencapai banyak semifinal Eropa dan saya mengatakan bahwa tidak peduli nama dan potensinya, selalu 50-50.”
Berita Terkait
-
Jadwal Bola Malam Ini: Ada Man United vs Chelsea hingga West Ham vs Eintracht Frankfurt Live SCTV
-
Zaniolo Yakin Mourinho Bisa Tuntaskan Puasa Gelar 14 Tahun AS Roma
-
Hasil Liga Italia Semalam: Inter Milan Hancurkan AS Roma, Duel Tim Papan Tengah Berakhir Imbang
-
Hantam AS Roma, Inter Milan Puncaki Klasemen Serie A
-
Leicester vs Aston Villa, Steven Gerrard Soroti Jadwal Sibuk The Foxes
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Klasemen Terbaru Liga Inggris Usai Arsenal Dipermalukan Manchester United di Emirates
-
Hasil Liga Inggris: Manchester United Bungkam Arsenal 3-2, Setan Merah Tembus Empat Besar
-
Kejutan! Persib Bandung Resmi Rekrut Dion Markx, Dikontrak 2.5 Tahun
-
Here We Go! Layvin Kurzawa Resmi Gabung Persib Bandung, Ini Durasi Kontraknya
-
10 Fakta Layvin Kurzawa Pemain Anyar Persib: Bek Kiri Termahal, Rekor di Liga Champions
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru