Suara.com - Chelsea gagal meraih kemenangan ketika menjamu Wolverhampton Wanderers dalam matchday pekan ke-36 Liga Inggris 2021/2022, Sabtu (7/5/2022) malam WIB.
Duel Chelsea vs Wolves yang berlangsung di Stamford Bridge, London itu berakhir dengan skor 2-2 setelah tim tamu mencetak gol telat untuk menyamakan kedudukan lewat Conor Coady pada menit 90+7.
Chelsea sejatinya berada di atas angin dalam laga ini setelah Romelu Lukaku mencetatkan brace alias dua gol kilat pada menit ke-56 dan 58 untuk membawa timnya unggul 2-0.
Gol pertama Romelu Lukaku tercipta setelah Romain Saiss melanggarnya di dalam kotak penalti. Wasit sempat meninjau lewat VAR sebelum memberikan hadiah tendangan 12 pas tersebut.
Lukaku selaku eksekutor tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Dengan tenang, eks striker Inter Milan itu melepaskan tendangan penalti ke tengah gawang yang menipu kiper Wolves.
Hanya berselang dua menit, Romelu Lukaku kembali mencatatkan namanya di papan skor. Dia membawa Chelsea menggandakan keunggulan setelah mengonversi umpan ciamik Christian Pulisic guna menaklukan Jose Sa.
Meski terus tertekan, Wolves nyatanya mampu bangkit di 10 menit terakhir laga. Mereka menipiskan ketertinggalan menjadi 1-2 lewat Trincao pada menit ke-79 usai memanfaatkan assist Chiquinho.
Di saat pertandingan bakal dimenangkan Chelsea, Conor Coady keluar sebagai pahlawan Wolves lewat golnya pada menit 90+7 yang sukses membuyarkan kemenangan Chelsea guna mengakhiri laga dengan skor imbang 2-2.
Hasil ini tak mengubah posisi Chelsea dan Wolves di klasemen sementara Liga Inggris 2021/2022. The Blues masih duduk di posisi tiga dengan koleksi 67 poin dari 35 laga, sementara Wolves berada di peringkat delapan dengan 50 poin.
Tag
Berita Terkait
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Kata-kata Liam Rosenior Usai Bawa Chelsea Menang 5-1 di Piala FA
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
MU Tersingkir dari Piala FA, Marcus Rashford Maunya Main di Klub Juara
-
Persija Pulang Tanpa Poin, Sindiran Pedas Mauricio Souza: Persib Gak Banyak Peluang
-
Kevin Diks Bantu Cetak Gol, Borussia Monchengladbach Menang Telak!
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
John Herdman Batal Dikenalkan Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia Hari Ini
-
1 Hal ini Buktikan Jay Idzes Pemain Berkelas, AS Roma Nyaris Jadi Korban
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid
-
Kronologis Jakmania dan Bobotoh Bentrok di Depok saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini