Suara.com - Pelatih Malaysia, Brad Maloney, memberikan respons setelah timnya tak bertemu timnas Indonesia U-23 di semifinal SEA Games 2021. Alih-alih bertemu skuad Garuda Muda, Malaysia harus bersua tim tuan rumah Vietnam.
Malaysia gagal menjadi pemuncak Grup B SEA Games 2021. Pasalnya Harimau Muda gagal menang di laga terakhir fase grup melawan Kamboja dengan skor imbang 2-2.
Alhasil Malaysia pun harus bertemu Vietnam yang dianggap lebih kuat daripada timnas Indonesia U-23. Menanggapi hasil ini, Brad Maloney menegaskan anak asuhnya harus bisa mengalahkan tim terbaik jika ingin menjadi juara.
"Kedua tim (Vietnam dan Indonesia) yang lolos ke semifinal adalah tim yang bagus. Pada akhirnya jika Anda ingin menjadi juara, Anda harus mengalahkan tim terbaik saat berhadapan dengan mereka," ucap pelatih asal Australia itu dikutip dari New Straits Times pada Selasa (17/5/2022).
"Siapapun yang kami temui di semifinal, kami harus mendekati mereka seperti yang telah kami lakukan di babak penyisihan grup, di mana kami mendominasi sebagaian besar pertandingan untuk lolos ke semifinal," tegasnya.
Sementara itu, Malaysia disebut sebagai tim yang kurang stabil meski berhasil lolos ke semifinal SEA Games 2021. Sebab, mereka tak memiliki pemain senior di skuad.
"Malaysia bagus dan teknikal. Namun, tidak memanggil pemain senior untuk menambah kekuatan tim. Tim seperti Thailand, Vietnam, dan Indonesia semuanya menggunakan pemain senior. Itu membantu mereka bermain lebih dewasa," ucap Vu Manh Hai dinukil dari laporan soha.vn pada Selasa (17/5/2022).
"Malaysia bermain antusias, semangat, tapi mereka tidak stabil karena tidak ada pemimpin. Banyak sekali mereka jatuh dan tak bisa menghilangkan ketegangan. Anda bisa melihat hasil imbang 2-2 melawan Kamboja sebagai contoh," imbuhnya.
Adapun pertandingan Vietnam menghadapi Malaysia di semifinal SEA Games 2021 akan berlangsung pada Kamis (19/5/2022) mendatang.
Baca Juga: Sambut Liga 1, PSIS Semarang Gelar Latihan di Stadion Jatidiri
Berita Terkait
-
Media Vietnam Sebut Pujian Alexandre Polking untuk Timnas Indonesia U-23 Cuma Akal-akalan
-
Tak Ingin Kekuatan Tim Ditakar Shin Tae-yong, Pelatih Thailand Sembunyikan 3 Pemain Kunci di Laga Pamungkas
-
Intip 5 Fakta Menarik Jelang Semifinal Sepak Bola SEA Games 2021
-
Timnas Indonesia U-23 Hadapi Thailand di Semifinal, Jordi Amat: Semangat!
-
Timnas Indonesia U-23 Masih Unggul, Malaysia Disebut Terlemah di Semifinal SEA Games 2021
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Insiden Horor Liga 2: Pemain Persikad Gegar Otak, PSSI Minta Komdis Bertindak Tegas
-
Ambisi Bintang Persib: Marc Klok Ingin Ukir Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Rekan Sandy Walsh Bongkar Keruwetan Transfer di FC Twente, Singgung Nasib Mees Hilgers
-
Arab Saudi Iming-imingi Bruno Fernandes Gaji Rp13 Miliar, Ruben Amorim Pasrah
-
Dipanggil Gattuso ke Timnas Italia, Allegri Kaget Matteo Gabbia Sebagus Itu
-
Dapat Kartu Merah Saat Lawan PSV, Pemain Keturunan Indonesia Merengek: Wasit Gak Adil
-
Arab Saudi Diharamkan Imbang Apalagi Kalah Lawan Timnas Indonesia
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Pundit Arab Ingatkan Herve Renard: Timnas Indonesia Tak Bisa Lagi Diremehkan!
-
Trik Gila Herve Renard! Kiper Saudi Ditempa Bola Lonjong Hadapi Timnas Indonesia