Suara.com - Ada sederet sosok buangan Manchester United yang justru bernasib mujur dengan membawa AS Roma menjadi kampiun Liga Konferensi Eropa 2021/22.
AS Roma keluar sebagai juara Liga Konferensi edisi perdana setelah menaklukkan Feyenoord di babak final pada Kamis (26/5/2022) dini hari WIB.
Adalah gol semata wayang dari Nicolo Zaniolo pada menit ke-32 yang membawa Giallorossi menjadi juara. Selain Zaniolo, yang menarik di sini adalah hadirnya 3 pemain eks Man United.
Ya, ketiga sosok ini merupakan sosok-sosok yang terbuang dari skuad The Red Devils dan mencari peruntungan dengan pindah ke AS Roma.
Siapa saja buangan Manchester United yang kini berhasil sukses di AS Roma? Berikut ulasannya.
Sosok buangan Manchester United yang pertama adalah sang pelatih AS Roma, Jose Mourinho. The Special One dipecat oleh 'Iblis Merah' pada 2018 silam.
Padahal saat menukangi Man United, Jose Mourinho sukses memberikan sederet trofi mulai dari Piala Liga Inggris hingga paling bergengsi, Liga Europa.
Setelah sempat berkelana ke beberapa klub, Mourinho menjadi pelatih AS Roma mulai musim 2021/22. Di sini, Mourinho sukses menjadi pelatih pertama yang memenangi semua kompetisi antarklub Eropa, mulai dari Liga Champions, Liga Europa, hingga terbaru Liga Konferensi.
Baca Juga: Dikalahkan AS Roma, Pelatih Feyenoord Akui Kurang Beruntung di Final UEFA Conference League
Pemain buangan berikut dari Manchester United adalah bek asal Inggris, Chris Smalling. Dia adalah bek senior yang bakatnya ditemukan oleh Sir Alex Ferguson.
Sudah bergabung dengan Man United sejak 2010, Smalling berjasa membawa sederet trofi juara mulai dari Liga Inggris, Piala FA, Piala Liga Inggris, Community Shield, hingga Liga Europa.
Namun, dia mulai dibuang dengan dipinjamkan ke Roma pada musim 2019/20. Smalling ternyata betah dan Roma akhirnya mempermanenkan jasa Smalling semusim berselang.
Selama tiga musim di klub Ibu Kota Italia ini, Smalling sudah mencatatkan 96 penampilan lintas ajang dan kini membawa Roma sebagai kampiun Liga Konferensi.
Tag
Berita Terkait
-
6 Catatan Buruk Manchester United di Musim 2021/2022
-
Juara Liga Conference, Jose Mourinho Pastikan Bertahan di AS Roma Musim Depan
-
AS Roma Juara UEFA Conference League Edisi Perdana, Selamat!
-
Catatan Fantastis Jose Mourinho di Turnamen Eropa: 5 Gelar Juara Bersama 4 Klub Berbeda
-
AS Roma Juara Liga Konferensi, Tammy Abraham Tepati Janji
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Johannes Siregar Pemain Keturunan Batak di Jerman, Pernah Belajar di Klub Kevin Diks
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal