Suara.com - Chairman klub RANS Nusantara FC Raffi Ahmad memastikan semua pemain timnya akan berada di Malang, Minggu (26/6/2022), demi berjumpa dengan eks bintang timnas Brasil Ronaldinho meski mereka disibukkan dengan Piala Presiden 2022.
Menurut Raffi, pada acara penyambutan Ronaldinho di Jakarta, Jumat (24/6/2022) malam, hal itu menjadi kebijakan dari pelatih tim Rahmad 'RD' Darmawan.
"Saya sudah mengobrol dengan 'coach' RD. Dia ingin mempertemukan pemain dengan bintang dunia Ronaldinho agar mereka mendapatkan motivasi," ujar pesohor berusia 35 tahun itu seperti dimuat Antara.
Menurut Raffi, RD juga mau memberikan kesempatan bersua kepada anak-anak asuhnya yang menggemari Ronaldinho.
Pihak RANS Nusantara FC berharap, momen itu mendongkrak semangat seluruh personel untuk membantu klub mendapatkan prestasi.
RANS Nusantara FC saat ini tengah berkompetisi di Grup B Piala Presiden 2022 yang digelar di Samarinda, Kalimantan Timur.
Klub yang sebelumnya bernama RANS Cilegon FC tersebut sudah menjalani tiga laga di turnamen itu dengan laga terakhir berlangsung pada Rabu (22/6), di mana mereka mengalahkan Persija dengan skor 5-1.
Nantinya di Malang, Minggu (26/6), RANS Nusantara FC yang diperkuat Ronaldinho akan berlaga di pertandingan trofeo melawan Arema FC dan Persik. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan.
Setelah itu, RANS Nusantara FC tak bisa bersantai sebab mereka akan langsung terbang lagi ke Samarinda untuk menuntaskan pertandingan terakhir di Grup B menghadapi Borneo FC Samarinda pada Selasa (28/6).
Baca Juga: Ronaldinho: Saya Siap Hibur Masyarakat Indonesia
Meski jadwal padat, Raffi Ahmad mengaku tidak khawatir karena laga trofeo di Malang hanya bersifat hiburan.
"Trofeo ini, kan, lebih ke ekshibisi," tutur dia.
RANS Nusantara FC mengundang peraih dua gelar pemain terbaik dunia FIFA, Ronaldinho de Assis Moreira ke Indonesia untuk memperkuat tim di trofeo Malang dan meningkatkan gairah sepak bola Indonesia.
Selain berlaga, Ronaldinho juga dijadwalkan memberikan klinik pelatihan (coaching clinic) kepada pesepak bola muda Tanah Air.
Berita Terkait
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah