Suara.com - Kehadiran Erik ten Hag sebagai manajer baru Manchester United membawa angin segar untuk Donny van de Beek yang pada musim perdananya kesulitan mendapat menit bermain di era Ole Gunnar Solskjaer.
Kini, perubahan nasib Donny van de Beek yang pada paruh kedua musim lalu dipinjamkan ke Everton, sudah mulai terlihat setidaknya merujuk isyarat Erik ten Hag.
Ya, Erik ten Hag yang pernah melatih Donny van de Beek di Ajax Amsterdam menyebut sudah memiliki rencana untuk gelandang timnas Belanda itu di skuad Manchester United.
Ten Hag menyebut posisi terbaik untuk mengeluarkan kemampuan maksimal Van de Beek adalah di belakang striker alias pemain nomor 10.
Juru latih asal Belanda itu sudah mencoba menempatkan Donny van de Beek di posisi itu ketika Manchester United menang 4-0 atas Liverpool dalam tur pramusim di Thailand pada Kamis (12/7/2022) lalu.
Van de Beek memulai laga dari bangku cadangan. Dia tampil menggantikan Bruno Fernandes di babak kedua.
"Dia bisa melakukan keduanya (bermain di posisi lebih dalam ataupun tinggi--Red). Saya tahu itu dari masa lalu [saat bekerja sama dengan Van de Beek di Ajax],” ujar Ten Hag dikutip dari Manchester Evening News, Jumat (15/7/2022).
“Tapi posisi terbaiknya adalah kemampuannya di lapangan di kotak lawan. Jadi, bermain pendek di belakang striker [adalah peran terbaiknya]."
Isyarat Ten Hag membuat Bruno Fernandes yang jadi playmaker andalan Manchester United sejak bergabung dari Sporting Lisbon pada Januaro 2020 lalu bisa tergusur.
Baca Juga: Kiprah Manchester United Dibawah Besutan Erik Ten Hag Mulai Terlihat
Pasalnya, dia dan Donny van de Beek memiliki posisi bermain yang sama, meski tidak diketahui siapa yang akan lebih dipilih Ten Hag untuk mengisi skuad utama di dalam timnya.
"Dia (Van de Beek) memiliki aura yang sangat bagus karena berada di posisi yang tepat,” jelas Ten Hag.
Berita Terkait
-
Berubah Pikiran, Barcelona Kini Relakan Frenkie de Jong ke Manchester United
-
Hari Ini Ada Jadwal Pertandingan Manchaster United (MU) vs Melbourne Victory Tayang Jam Berapa dan Disiarkan TV Mana? Simak
-
Tolak Mentah-mentah Cristiano Ronaldo, Tuchel: Bukan Prioritas
-
Thomas Tuchel, Alasan di Balik Gagalnya Upaya Cristiano Ronaldo ke Chelsea
-
Tegaskan Situasi Cristiano Ronaldo di Manchester United, Erik ten Hag: Tak Ada yang Berubah
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata