Suara.com - Manchester United akhirnya resmi mengumumkan perekrutan Christian Eriksen dengan status free transfer, Jumat (15/7/2022) malam WIB. Playmaker Timnas Denmark itu pun mengaku sudah tak sabar bermain di Old Trafford dengan jersey Setan Merah.
"Manchester United adalah klub spesial dan saya tak sabar ingin segera memulainya. Saya sering bermain di Old Trafford, tapi luar biasanya tentunya jika bermain dalam balutan seragam merah United," kata Eriksen di laman resmi klub, Jumat.
"Saya sudah melihat kinerja Erik ten Hag (manajer Manchester United) di Ajax dan tahu bagaimana dia serta stafnya begitu detail dalam menyiapkan segalanya. Sudah jelas dia itu pelatih fantastis," sambung gelandang berusia 30 tahun itu.
"Saya makin penasaran ke depannya seperti apa, setelah bicara dengannya dan mempelajari visi serta cara timnya bermain. Saya masih punya ambisi besar, ada target besar yang bisa saya raih dan ini (Manchester United) adalah tempat sempurna untuk meneruskan karier saya."
Eriksen memang berstatus free agent alias tanpa klub di bursa transfe rmusim panas ini setelah kontraknya habis bersama Brentford akhir bulan lalu.
Eriksen cuma dikontrak enam bulan pada bursa transfer Januari 2022 lalu setelah pulih dari pemulihan pascaoperasi jantung yang membuatnya kolaps di Euro tahun lalu.
Eriksen sempat absen setengah tahun di level klub setelah dilepas Inter Milan pada bursa transfer musim panas tahun lalu.
Eks playmaker Ajax dan Tottenham Hotspur itu cuma berlatih ringan bareng klub lokal Denmark serta Ajax di paruh pertama musim lalu, saat klub Belanda itu masih dilatih Ten Hag.
Bersama Manchester United, Eriksen meneken kontrak berdurasi tiga tahun dan akan segera bergabung dengan rekan-rekannya yang sedang menjalani tur pramusim di Australia.
Baca Juga: Manchester United Raih Kemenangan Telak Kedua di Masa Pramusim, Gasak Melbourne Victory 4-1
Berita Terkait
-
Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
-
Prediksi Gary Neville Soal Nasib Chelsea di Premier League Musim Ini
-
Manchester United Gigit Jari, Bintang Real Madrid Ogah ke Old Trafford
-
Legenda Juan Sebastian Veron: Penyihir Lapangan Tengah yang Bikin Sir Alex Naik Pitam
-
Pahit! Ruben Amorim Cuma Pilihan Ketiga Manchester United
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025