Suara.com - Manchester City menatap musim 2022-2023 dengan cukup senyap. Tak banyak rekrutan anyar yang didatangkan tim asuhan Pep Guardiola itu dalam rangka mempertahankan gelar Liga Inggris.
Tak seperti musim-musim sebelumnya, Manchester City di bursa transfer musim panas 2022 seolah sedang irit belanja dan lebih aktif membuang pemain.
Mereka tercatat membeli Erling Haaland, Stefan Ortega Moreno dan Kalvin Phillips. Sementara empat pemain penting musim lalu yakni Raheem Sterling, Gabriel Jesus, Oleksander Zinchenko dan Fernandinho resmi dilepas.
Menatap musim Liga Inggris 2022-2023, Manchester City di bawah komando Pep Guardiola masih menjadi favorit juara dengan tiga pilar baru.
Berstatus sebagai juara bertahan, Manchester City masih jadi pesaing berat Liverpool dan Chelsea yang selalu mengekor mereka di beberapa musim terakhir.
Namun keputusan mengejutkan justru dilakukan Pep Guardiola dan menajamen tim setelah melepas dua pilar utama di skuat mereka musim lalu.
Gabriel Jesus dan Raheem Sterling resmi hengkang dari Stadion Etihad dan menariknya kedua pemain ini justru pergi ke klub rival Man City asal London.
Duo London, Arsenal lebih dulu mendapatkan Gabriel Jesus setelah perginya Alexandre Lacazette dan Chelsea sukses menggaet Sterling yang kini dijadikan pion emas Tuchel.
Meski begitu, Manchester City bukan tanpa alasan melepas kedua pemain tersebut setelah sukses mendatangkan 3 pemain baru dan salah satunya Erling Haaland plus Julian Alvarez yang telah dibeli musim lalu tetapi baru kembali dari masa peminjaman bersama River Plate.
Baca Juga: Christian Eriksen Ungkap Alasan Terima Tawaran Manchester United
Erling Haaland Pemain Kunci 2022-2023
Didatangkan dari Borussia Dortmund pertengahan tahun ini, terdapat ekspektasi besar para penggemar sekaligus kubu Man City terhadap Erling Haaland.
Bermodal catatan mentereng di Bundesliga, Erling Haaland dinilai sebagai mesin "pembunuh" Pep Guardiola di lini serang timnya.
Haaland diharapkan sosok yang sepadan sebagai pengganti Sergio Aguero, pemberi trofi bergengsi Liga Inggris pertama era Premier League bagi The Citizen.
Kemampuan mencetak golnya sudah diperlihatkan di laga pramusim 2022-2023 ke gawang Bayern Muenchen sekaligus pemberi kemenangan Man City di laga itu.
Sementara itu kisahnya di Liga Inggris bakal dibuka pada Sabtu (30/7/2022) di Stadion King Power dalam laga Community Shield melawan Liverpool.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Mees Hilgers Siap Buka Kembali Negosiasi dengan FC Twente