Suara.com - Timnas Indonesia U-16 berhasil memastikan satu tempat di fase semifinal Piala AFF U-16 2022 usai menumbangkan Vietnam U-16 dengan skor 2-1 pada laga terakhir Grup A, Sabtu (6/8/2022).
Lolos ke semifinal, Timnas U-16 dipastikan akan berjumpa tim yang menjadi juara klasemen akhir Grup C Piala AFF U-16.
Setidaknya masih ada tiga kandidat yang berpotensi besar menjadi lawan Timnas U-16 di semifinal, yakni Malaysia, Myanmar, dan Kamboja.
Saat ini, Malaysia memang menjadi pemimpin sementara klasemen Grup C dengan koleksi empat poin dari dua pertandingan. Mereka unggul selisih gol atas Myanmar yang juga mengumpulkan koleksi serupa.
Dua tim ini akan melewati pertandingan penentu. Laga pamungkas Grup C akan berlangsung pada 8 Agustus 2022. Myanmar akan berjumpa Kamboja, sedangkan Malaysia bersua Australia.
Dengan demikian, timnas Indonesia U-16 berpeluang besar berjumpa Malaysia di semifinal Piala AFF U-16 2022, tentu dengan berbagai syarat.
Skenario ini bisa terwujud apabila timnas Malaysia U-16 mampu menumbangkan Australia pada laga terakhir. Sementara itu, Myanmar harus kalah, seri, atau tidak menang lebih dua gol atas Kamboja.
Apabila Malaysia mampu menang pada laga pamungkas, dan Myanmar meraih hasil sesuai skenario di atas, maka Harimau Malaya akan menjadi juara klasemen akhir Grup C.
Status ini akan mempertemukan Malaysia dengan Indonesia di partai semifinal. Sedangkan pertandingan semifinal lainnya akan menghadirkan duel antara Juara Grup B dengan runner-up terbaik pada fase grup.
Baca Juga: Tumbang dari Timnas Indonesia U-16, Pelatih Vietnam Singgung Kejadian di Piala AFF U-19
Sebelumnya, timnas Indonesia U-16 sukses memastikan posisi puncak klasemen akhir Grup A Piala AFF U-16 2022 seusai menjegal Vietnam pada laga pamungkas.
Bertanding di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (6/8/2022) malam, Arkhan Kaka Putra dan Nabil Asyura menjadi pahlawan bagi skuad Garuda Asia --julukan timnas Indonesia U-16 di laga ini.
Dengan tambahan tiga poin, Timnas Indonesia U-16 lolos ke semifinal sebagai pemuncak klasemen Grup A dengan torehan 9 poin dari tiga pertandingan.
Sementara Vietnam yang finis di posisi runner-up, masih menunggu hasil grup lain untuk memperebutkan status runner-up terbaik demi mengisi satu slot di semifinal Piala AFF U-16 2022.
Jadwal semifinal Piala AFF U-16 2022:
Rabu, 10 Agustus 2022
Berita Terkait
-
Nasywa Salsabila Jadi Top Skor Piala AFF Putri U-16 2025
-
Kalahkan Thailand, Australia Juarai Piala AFF U-16 Putri 2025
-
Perkuat Pertahanan, Dewa United Rekrut Bek Jebolan Timnas Indonesia U-16
-
Timnas Putri Indonesia U-16 Hajar Timor Leste 6-0, Selangkah Lagi ke Semifinal AFF 2025
-
Piala AFF U-16 Putri 2025: Indonesia Tuan Rumah, Masuk Grup A bersama Malaysia dan Timor Leste
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
Terkini
-
Persija Jakarta Terancam Pincang Lawan Persib Akibat Akumulasi Kartu Kuning Alan Cardoso
-
Pernah Jadi Andalan Timnas Indonesia, Kenapa Dallen Doke Pensiun Dini?
-
PSSI Wajib Gerak Cepat! Pemain Keturunan Tunggu Panggilan, tapi Terbuka Bela Negara Lain
-
Persija Jakarta Berpeluang Puncaki Klasemen Super League 2025-2026 Jika Syarat Utama Ini Terpenuhi
-
Tarik Muharemovic Ceritakan Nyamannya Berduet dengan Jay Idzes di Sassuolo
-
Pemain Keturunan Kaget Timnas Indonesia Tak Rekrut Van Bronckhorst, Tetap Tunggu Panggilan Garuda
-
Demi Timnas Indonesia, Gelandang Keturunan Bandung Tolak Tawaran Negara Peserta Piala Dunia 2026
-
Ryo Matsumura Dihukum PSSI 4 Pertandingan, Persija Bertindak
-
Siapa Danilson Soares Silva? Rekan Joshua Zirkzee di Feyenoord yang Siap Bela Timnas Indonesia
-
Persija Jakarta Terancam Krisis Pemain Asing Jelang Laga Krusial Melawan Persijap Jepara di GBK