Suara.com - Liverpool berpesta gol setelah mencukur Bournemouth sembilan gol tanpa balas dalam lanjutan Liga Inggris. Ini juga menjadi kemenangan pertama The Reds di Liga Inggris musim ini.
Pada pertandingan di Anfield, Sabtu (27/8/2022) malam WIB, Liverpool sudah unggul 5-0 di babak pertama lewat Luis Diaz, Harvey Elliott, Trent Alexander-Arnold, Roberto Firmino, dan Virgil van Dijk.
Di babak kedua, skuat besutan Jurgen Klopp menambah empat gol lagi lewat bunuh diri Chris Mepham, gol kedua Firmino, Fabio Carvalho, dan gol kedua Diaz dan memastikan Liverpool menang 9-0.
Kemenangan pertama Liverpool tersebut membuat mereka naik ke posisi kesembilan dengan 5 poin dari empat laga. Sementara Bournemouth di posisi ke-16 dengan tiga poin.
Jalannya Pertandingan
Liverpool sudah bermain agresif sejak awal. Luis Diaz membuka pesta gol Liverpool lewat sundulannya di menit ketiga setelah menyambut crossing Roberto Firmino
Pada menit keenam, Harvey Elliott memperbesar keunggulan The Reds menjadi 2-0 setelah menembak kencang ke pojok gawang tanpa bisa dihalau Mark Travers.
Trent Alexander-Arnold mengubah keunggulan Liverpool menjadi 3-0 di menit ke-28. Umpan pendek Firmino diteruskan Trent dengan tendangan kerasnya.
Tiga menit berselang, Firmino akhirnya bikin gol setelah menghantam bola liar dengan sepakan voli ke gawang tim tamu. Gol tersebut membuat Liverpool sudah unggul 4-0.
Baca Juga: Gol Tunggal Bruno Fernandes Bawa Manchester United Tundukkan Southampton
Sundulan dari Virgil van Dijk di menit ke-45 meneruskan sepak pojok Andrew Robertson membuat Liverpool menutup babak pertama dengan keunggulan 5-0.
Di babak kedua, Liverpool melanjutkan tekanannya. Pada menit ke-46, Chris Mempham gagal menghalau bola crossing Trent dan malah masuk ke gawang sendiri dan membuat skor menjadi 6-0.
Firmino kembali mencetak gol dan membuat Liverpool unggul 7-0 di menit ke-62 yang berasal dari gol kedua Firmino di laga ini. Robertson mengirimkan crossing yang gagal disapu pertahanan Bournemouth dan disambar Firmino.
Fabio Carvalho juga mencatatkan namanya di papan skor setelah mencetak gol di menit ke-81 dan membuat skor 8-0. Tiga menit berselang Luis Diaz menanduk bola dan membuat skor menjadi 9-0. Skor tersebut bertahan hingga laga usai.
Susunan pemain
Liverpool: Alisson; Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Joe Gomez, Andrew Robertson (Kostas Tsimikas 69'); Fabinho, Jordan Henderson (Stefan Bajcetic 70'), Harvey Elliott (Fabio Carvalho 46'); Mohamed Salah, Roberto Firmino (James Milner 69'), Luis Diaz.
Berita Terkait
-
Liverpool Diingatkan Jangan Tergoda dengan Status Xabi Alonso, Bisa Berakibat Fatal
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Kaget Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Jurgen Klopp Tegaskan Ogah Latih Mbappe Cs
-
Bursa Transfer Pelatih Real Madrid: Enzo Maresca atau Jurgen Klopp?
-
Bertahan Dulu di Crystal Palace, Marc Guehi Bimbang Pilih Arsenal atau Liverpool
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Lawan Kuat dari Eropa! Bulgaria Dikabarkan Bakal Tantang Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Here We Go! Vinicius Resmi Perkuat Dewa United di Putaran Kedua BRI Super League
-
Pemain Timnas Indonesia ini Punya Peran Signifikan dari Win Streak Persib Bandung
-
Pernyataan John Herdman Isyaratkan Buka Jalan Pulang Elkan Baggott ke Timnas Indonesia
-
Komentar Warganet Soal Hadirnya Marc Klok dan Beckham Putra di Perkenalan John Herdman
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan
-
Tak Gentar Meski Terpukul, Persija Tegaskan Mental Baja Usai Derbi Kontra Persib
-
John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Harapan Eks Striker Persib Zaenal Arief
-
Misi Berbeda John Herdman Jelang Dua Turnamen Terdekat yang Dihadapi Timnas Indonesia
-
John Herdman Bebas Pilih Asisten Pelatih Lokal, PSSI Hanya Tinggal Siapkan