Suara.com - Pelatih Shin Tae-yong langsung mengalihkan fokus ke Timnas Indonesia U-20 pasca memimpin tim nasional senior meraih dua kemenangan di FIFA Matchday periode September 2022.
Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia mengalahkan Curacao dalam dua laga FIFA Matchday pada 24 dan 27 September. Tim Merah Putih berhasil menang 3-2 dan 2-1 atas tim peringkat 84 dunia itu.
Terkini, Shin Tae-yong tak mau berlarut-larut dengan euforia keberhasilan mendongrak ranking FIFA Timnas Indonesia yang diperkirakan naik ke posisi 152 pasca laga tersebut.
Juru taktik asal Korea Selatan itu akan segera memimpin pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 yang rencananya bakal berlangsung di Eropa pada 10 Oktober sampai 5 Desember 2022.
"Memang saya bersama tim U-20 akan mengadakan TC. Mulai tanggal 10 Oktober sampai dengan 5 Desember," kata Shin Tae-yong seusai laga timnas Indonesia vs Curacao di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa (27/9/2022) malam.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-20 diproyeksikan tampil di Piala Dunia U-20 2023. Sebelum itu, Muhammad Ferarri dan kawan-kawan bekalan tampil di putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.
Itu berarti dalam waktu dekat ini, Timnas Indonesia senior yang akan tampil di Piala AFF 2022 pada 23 Desember 2022, tidak akan menggelar pemusatan latihan maupun uji coba.
Menurut Shin Tae-yong, dia terpaksa menganaktirikan senior karena beberapa faktor, salah satunya karena status Piala AFF yang tidak masuk kalender FIFA.
Menurutnya, timnas senior akan sulit menggelar uji tanding dengan negara lain di luar periode FIFA Matchday. Peluang klub-klub terutama yang berada di luar negeri dinilai kecil untuk melepas para pemainnya ke tim nasional.
Baca Juga: Bungkam Curacao Dua Kali Beruntun, Indonesia Naik Peringkat: Ini Posisinya
"Jadi mau tidak mau, tidak bisa mengadakan TC untuk timnas senior. Begitu juga pertandingan uji coba," ungkap Shin Tae-yong.
"Apalagi bukan karena FIFA matchday, jadi tidak bisa panggil pemain-pemain dari luar negeri," pungkas mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.
Tag
Berita Terkait
-
Rangking FIFA Timnas Indonesia Naik Paling Tinggi Dibandingkan dengan Negara ASEAN
-
Peringkat Timnas Sepak Bola Naik, Tapi Masih Dibawah Malaysia, Thailand dan Vietnam
-
Update Peringkat FIFA Timnas Indonesia Usai Kalahkan Curacao, Masih Jauh di Bawah Thailand dan Vietnam
-
Teka Teki Marc Klok Mendadak Batal Main Lawan Timnas Curacao Terungkap! Posisinya Diganti Ricky Kambuaya
-
Media Curacao Kasih Semangat ke Timnas Kalah dari Indonesia: Kami Membuat Kesalahan Konyol, Harus Diperbaiki
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Hadapi Lawan Lintas Benua, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Manfaatkan FIFA Series
-
Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil yang Terbaik untuk Kalahkan Tottenham
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Duh, Media Inggris Bongkar Kondisi Ole Romeny Belum Klik dengan Pemain Oxford United
-
Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
-
Alexander Zwiers Jadikan Nova Arianto Tolak Ukur Pelatih Lokal Timnas Indonesia Masa Kini
-
PR Baru, PSSI Kesulitan Cari Pelatih Timnas Indonesia U-17
-
Timur Kapadze Hampir Pasti Melatih Timnas Indonesia, Dikontrak 2 Tahun
-
Survei Dibuka! Interisti dan Milanisti, Siapa Pemenang Inter vs AC Milan?
-
Fakta Baru Bursa Pelatih Timnas Indonesia, Tawaran PSSI ke Timur Kapadze Tidak Kongkret