Suara.com - Timnas futsal Indonesia menelan kekalahan telak 0-5 dari juara bertahan Iran pada laga perdana Grup C di AFC Asian Futsal Cup 2022 di Kuwait, Rabu (28/9/2022) malam.
Hasil tersebut membuat Indonesia untuk sementara menjadi juru kunci grup. Iran berada di puncak, sambil menunggu hasil pertandingan dua anggota Grup C lainnya, Lebanon dan Taiwan, yang berlangsung Kamis (29/9) dini hari WIB.
Gol-gol Iran ke gawang Indonesia dilesakkan oleh Saeid Ahmad Abbasi (dua gol), Moslem Oladghobad, Mahdi Asadshir dan Hossein Tayebibidgoli.
Indonesia, yang dilatih eks pemain timnas futsal Iran Mohammad Hashemzadeh, sempat mengancam pada awal-awal laga seperti melalui percobaan pivot Samuel Eko.
Akan tetapi, Iran-lah yang terlebih dahulu membuka keunggulan melalui kaki kiri Saeid Ahmad Abbasi ketika pertandingan memasuki menit ketiga .
Sekitar satu menit kemudian, timnas juara Piala Asia Futsal 2018 tersebut menambah pundi-pundi gol dari tendangan Moslem Oladghobad.
Iran menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 berkat sumbangan gol Mahdi Asadshir pada menit ke-10.
Pada paruh kedua, tepatnya tiga menit usai jeda, Saeid Ahmad kembali menjebol gawang Indonesia.
Skor lalu berubah menjadi 5-0 setelah Hossein Tayebibidgoli memasukkan bola ke gawang Indonesia pada menit ke-25 setelah memanfaatkan kesalahan Firman Adriansyah dalam mengendalikan bola.
Baca Juga: Profil Dragan Skocic, Pelatih Timnas Iran di Piala Dunia 2022
Iran sebenarnya berkesempatan berjaya dengan setengah lusin gol lantaran tim bergelar kampiun Piala Asia Futsal terbanyak, yakni 12 kali, itu mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-26.
Hossein Tayebibidgoli maju sebagai algojo, tetapi tembakannya mampu dibendung penjaga gawang skuad "Garuda" Muhammad Nizar Nayaruddin.
Tidak ada gol lain yang hadir setelahnya. Iran pun mengunci kemenangan dengan skor 5-0.
Berikutnya di Grup C, Indonesia akan menghadapi Lebanon pada Jumat (30/9) waktu setempat. Pada hari yang sama, Iran akan menjajal kekuatan Taiwan. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Timnas Futsal Indonesia Tutup 2025 dengan Catatan Gemilang, Raih 2 Gelar
-
Daftar 25 Pemain Timnas Futsal Indonesia yang Dipersiapkan untuk Piala Asia 2026
-
Gagal Juara Piala AFF Futsal U-19 2025, Pelatih Apresiasi Perjuangan Timnas Indonesia U-19
-
Timnas Futsal Indonesia Juara Piala AFF Futsal U-16 2025
-
Sesaat Lagi! Ini Link Live Streaming Final Futsal ASEAN 2025 Indonesia vs Thailand
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata