Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti diprediksi sudah menentukan pilihannya untuk starting eleven tim Garuda Asia yang akan menghadapi Guam U-17 pada pertandingan perdana Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Timnas indonesia U-17 akan menantang Guam di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (3/10/2022) malam ini pukul 20.00 WIB.
Di sektor penjaga gawang, Timnas U-17 akan diperkuat oleh Andrika Fathir Rahman. Dia adalah sosok penting di balik pertahanan tangguh Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2022 lalu, saat tim asuhan Bima Sakti ini jadi juara.
Sementara itu, empat nama pemain di sektor pertahanan ialah Rizdjar Nurviat di posisi bek kanan dan Habil Abdillah di kiri. Sementara duet untuk jantung pertahanan akan diisi Sulthan Zaky dan Iqbal Gwijangge.
Kemudian, dua nama pemain yang akan mengisi lini tengah untuk menjadi motor permainan Timnas Indonesia U-17 ialah Kafiatur Rizky dan Sultan Akbar.
Sementara itu, Narendra Tegar Islami akan menyisir di sektor sayap kiri. Sedangkan Riski Afrisal bakal menempati sayap kanan.
Kedua pemain ini akan menjaga kelebaran. Mereka juga diharapkan mampu memberikan suplai bola matang untuk dua striker di lini serang.
Untuk lini serang, Bima Sakti rasanya masih akan memberikan kepercayaan kepada duet Nabil Asyura dan Arkhan Kaka.
Pasalnya, dua nama pemain ini sudah membuktikan kapasitasnya sebagai mesin gol Timnas Indonesia U-16 pada ajang Piala AFF U-16 2022 lalu.
Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Kualifikasi Piala Asia U-17 Hari Ini: Timnas Indonesia vs Guam
Nabil Asyura, misalnya, menjadi pencetak gol terbanyak Indonesia dengan torehan empat gol, sedangkan Arkhan Kaka sudah membukukan tiga gol di Piala AFF U-16 tersebut.
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Guam:
Timnas Indonesia U-17 (4-4-2): Andrika Fathir; Rizdjar Nurviat, Sulthan Zaky, Muh Iqbal Gwijangge, Habil Abdillah; Kafiatur Rizky, Narendra Tegar, Sultan Akbar, Riski Afrisal; Arkhan Kaka Putra, Nabil Asyura.
Pelatih: Bima Sakti
[Muh Adif Setiawan]
Berita Terkait
-
Langsung kepada FIFA, Evandra Florasta Ucap Pesan Perpisahan Pasca Tersingkir dari Piala Dunia
-
Terhenti di Fase Grup Piala Dunia, Mengapa Tak Ada Desakan Suporter untuk Pecat Nova Arianto?
-
Jalan Panjang Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
-
Sejarah Pencapaian para Wakil ASEAN di Piala Dunia U-17, Indonesia Layak Sombong!
-
Bukan Indonesia, Ternyata Inilah Wakil Asia Terburuk di Piala Dunia U-17 2025
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Dirumorkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Jesus Casas Diincar Negara Tetangga
-
Rapor Nathan Tjoe-A-On Lawan vs Tim Geypens: Derby Indonesia di Eerste Divisie
-
Alami Cedera di Emirates! Gabriel Magalhaes Tersungkur Saat Bela Brasil, Arteta Pusing Berat
-
MU Menyimpang, Eric Cantona Lebih Pilih Dukung Klub Kasta Ketiga
-
Panas! Emiliano Martinez dan Gattuso Saling Serang Gegara Format Kualifikasi Piala Dunia
-
Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp1,3 T Jagokan AC Milan Raih Scudetto
-
James de Vos Wonderkid FC Utrecht, Pemain Keturunan Semarang Paket Komplet
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Here We Go! Update Pelatih Timnas Indonesia, Timur Kapadze Tinggal Tanda Tangan
-
Manchester City Sudah Tentukan Pengganti Pep Guardiola, Siapa Dia?