Suara.com - PSSI kembali memutuskan untuk men-carter pesawat untuk mengangkut skuad Timnas Indonesia yang akan melakoni leg kedua semifinal Piala AFF 2022 kontra Vietnam, di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023). Menariknya, Marc Klok dan kawan-kawan tiba lebih dahulu di Hanoi ketimbang tim tuan rumah.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia baru saja melakoni pertandingan melawan Vietnam di leg pertama yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 6 Januari 2023. Pertandingan yang berkesudahan 0-0 itu membuat fisik pemain terkuras.
Oleh karena itu PSSI memutuskan kembali menyewa pesawat menuju Hanoi. Keputusan ini, selain efisiensi waktu, juga agar pemain memiliki waktu istirahat lebih banyak ketimbang menggunakan pesawat komersial.
Pemain tiba di Hanoi, Sabtu (7/1/2023) siang. Sementara itu, tuan rumah Vietnam memilih menggunakan pesawat komersial dan baru tiba sore ini.
Artinya timnas Indonesia lebih dulu sampai di Hanoi ketimbang timnas Vietnam.
"PSSI pasti memberikan yang terbaik untuk kepentingan timnas Indonesia. Saya ingin pemain punya waktu istirahat dan demi efisiensi waktu," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dalam keterangannya.
Iriawan meminta semua pemain untuk fight di laga kedua nanti sehingga bisa memastikan tiket ke final. Tentu dengan target utama menjadi juara untuk pertama kalinya di Piala AFF.
"Harus menang atau minimal seri 1-1 untuk lolos ke final. Mohon doa dan dukungannya," pungkas sosok yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.
Berita Terkait
-
Marc Klok Akui Timnas Indonesia Tak Terpengaruh Permainan Keras Vietnam
-
Stadion Dibanjiri Suporter Malaysia, Alexandre Polking Jamin Nyali Pemain Thailand Tak Akan Ciut
-
Tiket Laga Malaysia vs Thailand Ludes Terjual dalam Sehari, Kim Pan-gon Tak Ingin Kecewakan Suporter Harimau Malaya
-
Penyebab Timnas Indonesia Gagal Jebol Gawang Vietnam di Leg I Semifinal Piala AFF 2022
-
Bek Vietnam Akui Susah Payah Kawal Keganasan Timnas Indonesia di SUGBK
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli