Suara.com - Sekretaris tim Borneo FC Farid Abubakar mengatakan bek sayap Fajar Fathurrahman siap untuk diturunkan ketika menghadapi Persib Bandung pada pekan ke-20 Liga 1 Indonesia, Kamis (26/1/2023) mendatang.
Farid menjelaskan Fajar Fathurrahman telah cukup lama absen membela Borneo FC karena sempat mengalami masalah di lutut kanannya ketika menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-15 Liga 1.
Ia menambahkan, kondisi Fajar kini telah semakin membaik dan sudah mengikuti sesi latihan bersama skuad Borneo FC, bahkan pemain tersebut akan dibawa menghadapi Persib Bandung.
Farid melanjutkan, ketika Borneo FC menghadapi Barito Putera, Fajar sudah siap untuk diturunkan, namun pelatih Andre Gaspar enggan mengambil risiko.
Jika jelang pertandingan nanti Gaspar melihat Fajar telah semakin siap, Farid menilai kemungkinan besar dia akan diturunkan pada posisi bek kanan.
Sebab Fajar selama ini cukup apik memainkan perannya di sektor pertahanan tersebut. Apalagi Fajar kerap menjadi pelapis sayap kanan saat tim sedang melakukan penyerangan.
"Yang jelas Fajar dibawa ke Bandung. Artinya pelatih sudah mendapat lampu hijau dari tim medis tim, jika Fajar sudah siap dimainkan," ujar Farid, dikutip Antara dari situs resmi klub, Selasa (24/1/2023).
"Mudah-mudahan Fajar siap diturunkan. Karena kami melawan Persib yang punya daya serang kuat. Artinya pelatih punya pilihan tetap di bek kanan di laga nanti," sambungnya.
Pada musim ini, Fajar Fathurrahman tercatat telah tampil sebanyak 13 pertandingan untuk Borneo FC dan mampu menyumbangkan dua gol serta satu assist dari total 886 menit bermain pada ajang Liga 1 Indonesia.
Baca Juga: Jamu PSM Makassar, Tiga Poin Harga Mati Bagi Persija Jakarta
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jude Bellingham: Jujur Saja, Ini Omong Kosong
-
Cesar Meylan Ungkap Deja Vu Kanada di Timnas Indonesia: Garuda Bakal Terbang ke Piala Dunia
-
John Herdman Mau Pemain Naturalisasi di Level Tertinggi, Winger PSV Ini Bisa Jadi Opsi
-
Toni Firmansyah dan 2 Wonderkid BRI Super League yang Bisa Dipantau Serius John Herdman
-
Tak Mau Timnas Indonesia Bergantung Asing, John Herdman Menyiapkan Warisan Pelatih Lokal
-
John Herdman Bakal Blusukan di Eropa, Cari Pemain Naturalisasi Baru?
-
John Herdman Janjikan Transformasi Besar Timnas Indonesia Mulai Debut Perdana di FIFA Series 2026
-
John Herdman Ungkap Syarat Mutlak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Harus Merumput di...
-
Hakan Calhanoglu Absen Lawan Arsenal: Arteta Semringah, Chivu Cemberut
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool