Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengaku tidak tahu juru formasi anyar Persikabo 1973. Namun, ia mengucapkan selamat datang di Indonesia kepadanya.
Seperti diketahui, Persikabo 1973 memang menunjuk Aidil Sharin sebagai pelatih anyar. Arsitek asal Singapura itu didatangkan buat menggantikan posisi Djadjang Nurdjaman.
Namun memang Aidil belum memimpin tim dari pinggir lapangan sejak dikenalkan secara resmi pada 7 Januari 2023. Diduga ia belum bisa memimpin karena administrasi dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) belum selesai.
"Sampai sekarang saya tidak tahu tentang pelatih baru mereka (Persikabo 1973). Tapi apa pun itu, saya ucapkan selamat datang di Indonesia," kata Thomas Doll dalam konferensi pers sehari jelang melawan Persikabo 1973, Sabtu (28/1/2023).
Adapun Macan Kemayoran akan bersua dengan Persikabo 1973 dalam laga pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (29/1/2023). Kemenangan dibutuhkan agar tetap bisa bersaing di papan atas.
Oleh sebab itu, Thomas Doll tidak mau memikirkan hal lain. Fokusnya saat ini adalah membuat Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan bisa memenangi pertandingan.
"Ini akan jadi pengalaman baru untuk dia (Aidil Sharin). Di luar itu saya tidak mau banyak memikirkan hal lain di luar pertandingan besok," pungkasnya.
Persija saat ini menempati posisi dua klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dengan 38 poin dari 20 laga. Kalah satu angka dari Persib Bandung di puncak dengan 39 poin, tapi baru bermain 19 kali.
Baca Juga: Catat! Jam Kick-off Dua Laga Kandang Persija Lawan Persikabo 1973 dan RANS Nusantara Berubah
Tag
Berita Terkait
-
Persija Kehilangan Satu Pilar Penting Jelang Hadapi Persikabo 1973, Thomas Doll Masih Optimis Menang
-
Hasil BRI Liga 1: Bhayangkara FC vs Dewa United Berakhir Imbang 1-1
-
Hasil BRI Liga 1: Persita Tangerang Gagal Kalahkan 10 Pemain Persis Solo
-
Tinggalkan Persija Jakarta, Rezaldi: Saya Akan Berikan yang Terbaik Untuk Persib Bandung
-
Bos Persija Angkat Topi dengan Tim Racikan Thomas Doll di Tengah Cobaan BRI Liga 1 2022/2023
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Alasan Nova Arianto Tetap Bangga Timnas Indonesia U-17 Dihabisi Zambia di Laga Perdana Piala Dunia
-
Apa yang Bikin Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Zambia di Piala Dunia U-17 2025?
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti