Bola / Bola Dunia
Minggu, 29 Januari 2023 | 21:55 WIB
Penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo. [Fayez NURELDINE / AFP]

Suara.com - Pelatih Al Nassr, Rudi Garcia meyakini penyerangnya, Cristiano Ronaldo akan mengakhiri kariernya di level klub di Eropa, alih-alih di Timur Tengah.

Ronaldo baru bergabung dengan Al Nassr dengan mengikat kontrak hingga 2025. Saat kontraknya habis, Ronaldo akan berusia 40 tahun.

Namun, Garcia yakin Ronaldo akan kembali ke Eropa lagi.

"Ronaldo adalah tambahan positf yang buat kami," kata Garcia seperti dilansir Tribal Football, Senin (30/1/2023).

Cristiano Ronaldo. [Giuseppe CACACE/AFP]

"Dia salah satu yang tebraik di dunia. Saya yakin dia tak akan menyudahi karier di Al Nassr," sambung pelatih berusia 58 tahun asal Prancis itu.

"Saya percaya di akan mengakhiri karier di Eropa," tukasnya.

Load More