Suara.com - Sejumlah pertandingan di Liga Spanyol menarik untuk diikutii. Di antara hasil Liga Spanyol, Elche ukir kemenangan perdana, sementara Atletico tak mampu menang melawan Getafe.
Villarreal vs Elche
Tim juru kunci Elche mengukir kemenangan perdananya di liga musim ini, setelah mereka menundukkan tamunya Villarreal dengan skor 3-1 pada pertandingan yang dimainkan di Stadion Manuel Martinez Valero, Elche, Minggu dini hari WIB.
The Yellow Submarine, yang untuk sementara menghuni posisi kelima di klasemen dengan 31 poin, mengincar tiket kualifikasi Liga Champions. Namun mereka justru menjadi pecundang akibat trigol yang diukir Pere Milla.
Elche belum pernah menang setelah menjalani separuh musim, tetapi mereka meraih tiga poin perdananya pada laga ke-20nya. Milla membuka pesta Elche dengan golnya saat pertandingan baru berusia tiga menit.
Gerard Moreno mampu menyamakan kedudukan untuk Villarreal melalui golnya pada menit ke-22. Namun Elche mampu merestorasi keunggulan setelah mendapat hadiah penalti pada menit ke-48 babak pertama, akibat pelanggaran Jorge Cuenca terhadap Ezequiel Ponce. Milla sukses menjalankan tugasnya sebagai eksekutor.
Memasuki menit ke-52 Elche kembali mendapat hadiah penalti, setelah Milla dilanggar di kotak terlarang. Ia kembali berhasil mengeksekusi penalti untuk membawa Elche unggul 3-1 yang bertahan sampai akhir pertandingan.
Atletico Madrid vs Getafe
Atletico Madrid ditahan imbang 1-1 oleh tamunya Getafe, pada pertandingan Liga Spanyol yang dimainkan di Stadion Metropolitano, Madrid, Minggu dini hari WIB.
Baca Juga: Link Live Streaming Real Madrid vs Valencia, Liga Spanyol 3 Februari
Hasil itu tidak mengubah posisi Atletico di klasemen sementara Liga Spanyol. Los Rojiblancos tetap berada di peringkat keempat klasemen dengan 35 poin. Demikian pula Getafe yang masih terpuruk di posisi ke-19 dengan 18 poin, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Pasukan Diego Simeone menyia-nyiakan sejumlah peluang untuk membuka keunggulan. Mereka baru mampu memecah kebuntuan pada menit ke-60, saat Angel Correa melepaskan sepakan voli dari bola pantul untuk membobol gawang tim tamu.
Namun Getafe berhasil membawa pulang satu poin yang sangat berharga pada menit ke-83, ketika wasit menunjuk titik putih akibat tangan Saul Niguez mengenai bola di dalam kotak terlarang. Enes Unal yang bertindak sebagai eksekutor sukses mengecoh kiper Jan Oblak untuk menyamakan kedudukan.
Espanyol vs Osasuna
Pada laga yang dimainkan lebih awal, Espanyol dan Osasuna berbagi hasil imbang 1-1. Espanyol unggul terlebih dahulu melalui sepakan voli kaki kiri Ante Budimir pada menit ke-45. Sayangnya sang penyerang harus diusir keluar lapangan pada menit ke-49 babak pertama setelah berseteru dengan pemain Osasuna Abdessamad Ezzalzouli.
Harapan Espanyol untuk dapat meraih tiga poin sirna pada menit ke-59. Martin Braithwaite sukses memanfaatkan umpan Javier Puado untuk menjebol gawang tuan rumah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
Komentar Warganet Soal Hadirnya Marc Klok dan Beckham Putra di Perkenalan John Herdman
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan
-
Tak Gentar Meski Terpukul, Persija Tegaskan Mental Baja Usai Derbi Kontra Persib
-
John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Harapan Eks Striker Persib Zaenal Arief
-
Misi Berbeda John Herdman Jelang Dua Turnamen Terdekat yang Dihadapi Timnas Indonesia
-
John Herdman Bebas Pilih Asisten Pelatih Lokal, PSSI Hanya Tinggal Siapkan
-
Sven Botman Perpanjang Kontrak di Newcastle United hingga 2030
-
Beda Kata-kata Pertama John Herdman dengan Kluivert dan Shin Tae-yong, Siapa Lebih Berapi-api?
-
RB Leipzig Resmi Boyong Rekan Marselino Ferdinan
-
Bagaimana Ocehan Warganet soal Penunjukan John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia?