Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali sampai turun tangan memohon supaya tim-tim yang belum melepas pemainnya ke Timnas Indonesia U-20 termasuk Persija Jakarta untuk segera dilakukan. Pasalnya, ini merupakan kepentingan negara.
Menpora Zainudin Amali sudah mendengar ada tim yang belum melepas pemain-pemainnya ke Timnas Indonesia U-20 untuk Training Camp (TC) persiapan Piala Asia U-20 2023. Oleh sebab itu, ia memohon kepada tim agar segera pemainnya diserahkan ke tim nasional.
Adapun tim yang diketahui belum melepas pemainnya ada empat dari Persija Jakarta yaitu Cahya Supriadi, Alfriyanto Nico, Muhammad Ferarri, dan Dony Tri Pamungkas. Lalu, tiga pemain Persib Bandung yakni Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Ferdiansyah.
Kemudian ada dua pemain lagi yang dikabarkan tengah berada di Eropa yaitu Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh. Alhasil, kini baru 21 pemain saja yang mengikuti TC.
"Tolong dukunglah persiapan timnas menuju Piala Dunia ini, tadi pak ketum (PSSI) Iwan Bule sudah menyampaikan ke Coach Shin Tae-yong dan disaksikan akan diurus bersama-sama. Kalau ada klub yang belum mengizinkan pemainnya, ini adalah kepentingan nasional, bukan kepentingan perorangan, itu yang harus kita ke depankan," kata Amali di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (9/2/2023).
"Memang berat, tapi kalau Merah Putih sudah memanggil, dulu pejuang-pejuang bangsa kita lebih dari itu, nyawanya yang dikorbankan. Jadi sekali lagi saya imbau klub yang memang pemainnya diminta untuk ikut dalam timnas tolong segera diizinkan," jelasnya.
Lebih lanjut, Amali meminta klub yang belum melepas pemainnya jika ada keberatan untuk berdiskusi dengan PSSI. Tentu nantinya sama-sama agar bisa dicarikan jalan keluar agar sama-sama tidak merugikan.
"Kalau ada masalah didiskusikan, kalau ada yang jadi keberatan silahkan datang ke pak ketum, bicara dengan Coach Shin, dengan direktur teknik Indra (Sjafri) nanti bisa diselesaikan," terang Amali.
"Kita dengan satu bangsa kok malah seperti dengan orang lain? jadi ini kepentingan nasional dan itu di atas segalanya. Mohon betul ini dipahami. Kemudian saya pertegas, para pemilik klub, pelatih, tergugah untuk kita bersama-sama demi kepentingan nasional," pungkasnya.
Baca Juga: Penyebab Timnas Indonesia U-20 Latihan 4 Kali Sehari, Shin Tae-yong Marah?
Adapun TC Timnas Indonesia U-20 sudah dimulai sejak 1 Februari lalu di mana buat Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan. Kejuaraan tersebut berlangsung pada 1-18 Maret 2023.
Nah, Piala Asia ini akan menjadi ajang pemanasan Piala Dunia U-20 2023 di mana Indonesia menjadi tuan rumah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jan Olde Riekerink Bandingkan Situasi Dewa United dengan Manchester United dan Ajax
-
Manchester United Berniat Buang Sancho dan Rashford Demi Perkuat Lini Tengah
-
PSIM Yogyakarta Siap Tempur Penuh di Laga Krusial Kontra Bhayangkara FC
-
Muncul 4 Nama Baru Calon Pelatih Timnas Indonesia, Ada Pelatih Qatar
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Here We Go! Calon Pelatih Timnas Indonesia Muncul di Hadapan Publik
-
Comeback Epik Lawan Persik, Souza Anggap Persija Layak Menang
-
Fans Garuda Harus Sabar! PSSI Mulai Seleksi Pelatih Timnas Indonesia Pekan Depan
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Timur Kapadze Salat Jumat di Masjid Istiqlal, Melokal Kenakan Batik
-
Timur Kapadze Gantikan Nova Arianto Latih Timnas Indonesia U-17?