Suara.com - Naturalisasi tiga calon pemain Timnas Indonesia Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Justin Hubner sudah masuk di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Namun, masih belum bisa diproses lantaran DPR sedang memasuki masa reses.
Adapun reses berlangsung hingga 13 Maret 2023. Setelah itu, proses ketiganya baru akan dilanjutkan.
"Tadi di dalam rapat Exco (Komite Eksekutif) pun kami juga bicara mengenai naturalisasi pemain ya, di mana kan suratnya ini kita sudah kirim dan bapak Presiden sudah membuat surat tembusan ke DPR, cuma DPR lagi reses," kata Erick Thohir dalam konferensi pers usai rapat Exco, Jumat (10/3/2023).
"Rencana tanggal 13 (Maret) itu mulai didorong oleh DPR untuk naturalisasi pemain ya terutama untuk U-20. Seperti apa prosesnya ya kita ikuti karena memang kan namanya itu ada proses," jelasnya.
Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Justin Hubner disiapkan untuk menghadapi Piala Dunia U-20 2023. Ketiganya adalah pemain yang direkomendasikan langsung Pelatih Shin Tae-yong.
Namun, PSSI harus bergerak cepat. Pasalnya, mulai ada ketertarikan dari Belanda kepada salah satu pemain Justin Hubner.
Adapun Justin Hubner dipanggil untuk ikut serta dalam training camp (TC) Timnas Belanda. Akan tetapi, PSSI percaya sang pemain tetap milih Indonesia.
"Selama dia konsisten dan berkomitmen tidak ada yang perlu dicemaskan," terang Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri kepada awak media beberapa waktu lalu.
"Misalnya dia tidak hadir di Indonesia, mungkin kami kurang yakin kepada dia. Namun, dia sudah datang ke Jakarta dan apa yang di undang-undang telah dilaksanakan. Doakan saja semuanya selesai sesegera mungkin," pungkasnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia Bertekad Akhiri Kualifikasi Piala Asia Putri U-20 dengan Kemenangan
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Pelatih Brasil Gugup Sebelum Hadapi Timnas Indonesia U-17, Kenapa?
 - 
            
              Prediksi Gary Neville Soal Nasib Chelsea di Premier League Musim Ini
 - 
            
              Liverpool vs Real Madrid: Xabi Alonso Punya Misi Kalahkan Klub yang Membesarkannya
 - 
            
              PSSI Mulai Kasak-kusuk Cari Pengganti Patrick Kluivert
 - 
            
              Mengapa Nova Arianto Kaget Melihat Lokasi Pertandingan Piala Dunia U-17?
 - 
            
              Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Akui Arsenal Sulit Dibendung
 - 
            
              Revolusi VAR di Piala Dunia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Cicipi Aturan 'Kartu Tantangan'
 - 
            
              Kata-kata Adem Ratu Tisha untuk Timnas Indonesia U-17: Fokus Adik-adik
 - 
            
              Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: 2 Abroad Cadangan
 - 
            
              Nilai Jay Idzes Usai Sassuolo Jadi Pecundang