Suara.com - Persija Jakarta berhasil memutus tren negatif usai mengalahkan PSIS Semarang di pekan ke-31 BRI Liga 1 2022/2023 yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kamis (16/3/2023).
Dalam pertandingan tersebut Persija Jakarta menang dengan skor tipis 1-0. Gol kemenangan tim berjuluk Macan Kemayoran dicetak oleh Riko Simanjuntak di babak pertama.
Tambahan tiga poin ini memutus tren negatif Persija yang di tiga pertandingan sebelumnya gagal memetik kemenangan. Di tiga laga sebelumnya Persija hanya mampu meraih satu poin dari satu kali imbang dan dua kali tumbang.
Pemain depan Persija, Sandi Arta Samosir mengucapkan syukur atas kemenangan tersebut. Menurutnya, hasil laga kontra PSIS menjadi momentum bagus dalam menyongsong sisa pertandingan di akhir musim.
"Alhamdulillah dapat tiga poin dari kemenangan di kandang. Ini awal yang baik di sisa laga terakhir," kata Sandi dalam konferensi pers usai pertandingan.
"Harapannya agar pertandingan-pertandingan terakhir bisa terus meraih kemenangan dan dapat hasil yang lebih baik," jelas pemain 21 tahun tersebut.
Selain rasa syukur atas kemenangan yang didapat, Sandi senang atas kesempatan bermain yang diberikan oleh Thomas Doll. Ini merupakan laga kelimanya tampil di BRI Liga 1 2022/2023.
"Saya berterima kasih kepada pelatih yang telah memberikan kepada saya menit bermain. Saya akan perbaiki kelemahan yang ada dan akan banyak belajar lagi ke depannya. Semoga ke depanya bisa lebih baik lagi," pungkas Sandi.
Saat ini Persija Jakarta berada di posisi dua klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dengan perolehan 54 poin. Sementara di puncak klasemen ada PSM Makassar dengan 66 poin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Federico Barba Dikabarkan Hengkang dari Persib Bandung, Bojan Hodak Buka Suara
-
Striker Tetangga Dukung Ole Gunnar Solskjaer Kembali Latih Manchester United
-
Masa Depan Suram Elkan Baggott di Ipswich Town Jadi Sorotan Media Inggris
-
Trik Khusus John Herdman Lahirkan Bintang Dunia seperti Jonathan David
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Nasib Apes Marc Ter Stegen Jelang Piala Super Spanyol, Angkat Koper Pulang Lebih Awal
-
Ruben Amorim Pergi dengan Senyum, Asisten Ungkap Kisah di Balik Pemecatan Manchester United
-
Striker Juventus: John Herdman Pelatih yang Bisa Mengubah Batu Jadi Berlian
-
Bersinar di Barcelona, Joan Garcia Bicara Realistis soal Jadi Kiper Nomor 1 Spanyol
-
Prediksi Skor Manchester City vs Brighton: The Citizens Incar Poin Penuh