Suara.com - Timnas Uzbekistan U-20 patut berterima kasih pada sosok Umarali Rahmonaliyev saat menumbangkan perlawanan Timnas Irak U-20 pada laga final Piala Asia U-20 2023 di rumah sendiri.
Pasalnya, Umarali Rahmonaliyev menjadi bintang kemenangan Timnas Uzbekistan U-20 lewat satu-satunya gol yang dicetak ke gawang Irak U-20 pada pertandingan final Piala Asia U-20 2023.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Milliy, Tashkent, Sabtu (18/3/2023) itu, Umarali Rahmonaliyev sukses menjebol gawang Irak U-20 pada menit ke-72.
Gol ini berawal ketika pemain Irak U-20, Sajjad Mohammed, melakukan pelanggaran di kotak terlarang, yang membuat wasit menghadiahi penalti kepada Uzbekistan.
Umarali Rahmonaliyev yang menjadi eksekutor sepakan 12 pas ini pun tidak melakukan kegagalan saat mengeksekusi penalti itu. Gol ini bertahan hingga laga usai.
Sebagai informasi, ini adalah gelar juara pertama Timnas Uzbekistan U-20 di ajang ini. Sebelumnya, prestasi terbaik mereka ialah menjadi runner up di Piala Asia U-20 edisi 2008.
Kemenangan ini juga membawa Uzbekistan U-20 menyamai rekor Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, dan Irak, sebagai negara-negara yang telah memenangi gelar Piala Asia di level usia U-17, U-20, dan U-23.
Profil Umarali Rahmonaliyev
Sebagai informasi, Umarali Rahmonaliyev merupakan pesepak bola yang lahir pada 18 Agustus 2003. Saat ini, pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu telah berusia 19 tahun.
Baca Juga: Juara Piala Asia U-20, Timnas Uzbekistan Cetak Rekor Sejajar dengan Jepang, Korsel, dan Arab Saudi
Umarali Rahmonaliyev merupakan pemain yang mendapat tempaan dari klub lokal Uzbekistan, Bunyodkor U-18. Dia mendapat kesempatan untuk promosi ke tim utama pada awal Januari 2022 lalu.
Catatan Umarali Rahmonaliyev bersama Bunyodkor memang cukup fantastis. Sebab, meskipun usianya belum genap 20 tahun, dia sudah memberikan kontribusi yang istimewa.
Dari dua musim mulai rentang 2021 hingga 2022, dia sudah menyumbangkan tujuh gol dan satu assist dari total 25 pertandingan. Dengan kata lain, Rahmonaliyev sudah mendapatkan menit bermain yang reguler meski usianya masih muda.
Potensi besar yang dimiliki pemain berpostur 170 cm inilah yang membuat klub kasta tertinggi Liga Rusia, Rubin Kazan, merekrutnya pada Januari 2023.
Di level tim nasional, Umarali Rahmonaliyev memang punya catatan yang mentereng. Dia sudah menjadi bagian dari skuad Timnas Uzbekistan U-19 sejak mencatat debut pada 8 September 2022.
Sementara bersama Timnas Uzbekistan U-20, Umarali Rahmonaliyev sampai saat ini telah menyumbang dua gol dari delapan pertandingan.
Tag
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia U-20 Jalani Belasan Uji Coba Jelang Kualifikasi Piala Asia
-
Media Internasional Bocorkan Timur Kapadze Negosiasi dengan Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Kirim Sinyal ke PSSI: Saya Menunggu
-
Timnas Indonesia Jangan Kecolongan, Bukti Timur Kapadze Bukan Pelatih Kaleng-kaleng
-
Profil Timur Kapadze, Calon Pelatih Timnas Indonesia Berhasil Bawa Uzbekistan ke Piala Dunia 2026
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Pertama Kali ke GBLA? Ini Panduan Transportasi dan Tribun Favorit Bobotoh Jelang Persib vs Persija
-
Eks Junior Kevin Diks Bikin Barcelona Panen Cuan, Beli Murah Kini Nilai Jual Meroket
-
Langkah Manajemen Persib Bandung untuk Antisipasi Kehadiran Suporter PersijaJakarta
-
Rumor ke Persib Berakhir Sudah: FC Dallas Rilis Jadwal Pramusim Padat untuk Maarten Paes
-
GBLA Siaga Satu, Polda Jabar Ambil Alih Keamanan Duel Panas Persib vs Persija
-
Artis yang Dilarang Konser di Indonesia Bakal Bawakan Lagu Resmi Piala Dunia 2026, Siapa Dia?
-
Dirumorkan Ogah Perpanjang Kontrak, Luis Enrique ke Manchester United?
-
Inter Milan Jauhi Napoli, Chivu Peringatkan Bahaya Serie A: Musim Ini Penuh Jebakan
-
Bicara Kekuatan Persija, Bojan Hodak: Mereka Menginvestasikan Banyak Uang
-
Pratama Arhan Kini Satu Tim Bersama Anak Legenda Brasil Rivaldo