Suara.com - Pesepak Bola Portugal yang kini berkarier di Arab Saudi Cristiano Ronaldo dikabarkan pindah agama. Kabar Ronaldo masuk Islam disebar oleh sebuah video di Facebook.
Kabarnya juga Ronaldo masuk Islam saat Piala Dunia 2022 Qatar.
Video yang menyebarkan narasi Cristiano Ronaldo memeluk agama Islam dan menjadi mualaf ini memang tersebar di platform-platform seperti Snack Video hingga Facebook.
Salah satu pihak yang turut menyebarkan video tersebut di Facebook ialah akun Kholil Alfatih.
Dari keterangan yang diberikan dalam unggahan itu, dia menyebut bahwa Cristiano Ronaldo resmi menjadi mualaf pada Piala Dunia 2022.
Satu hal yang mencuri perhatian dalam video ini ialah munculnya wajah CR7 yang menggunakan pakaian tradisional khas Arab.
“Cristiano Ronaldo bintang sepak bola asal Portugal resmi mualaf di Piala Dunia Qatar 2022, beliau juga sudah banyak membantu masyarakat Palestina dan sangat membenci Israel,” tulis Kholil Alfatih.
PENJELASAN
Dari hasil penelusuran, klaim video yang menyebut bahwa Cristiano Ronaldo menjadi mualaf itu memang tak bisa dibuktikan sesuai fakta-fakta yang sesungguhnya.
Sebab, tidak ada penjelasan apa pun yang dapat mengonfirmasi kebenaran dari klaim narasi tersebut. Ternyata, foto yang digunakan oleh video tersebut berasal dari tahun 2014 silam.
Melalui fitur reverse image search, ditemukan foto CR7 yang mengenakan penutup kepala khas Arab itu pada situs Alhakea.com.
Dalam situs tersebut, disebutkan bahwa foto itu diambil pada 2014 ketika CR7 berlibur di Dubai Uni Emirat Arab.
Sebagai informasi, pakaian semacam pelindung kepala yang dikenakan oleh megabintang Timnas Portugal itu bernama Kandura.
Itu adalah pakaian tradisional daerah setempat dan semacam jubah panjang dari atas badan hingga pergelangan kaki yang berwarna putih.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa klaim video yang menyebutkan bahwa Cristiano Ronaldo telah menjadi mualaf untuk memeluk agama Islam tidak didasarkan pada fakta yang sesungguhnya.
Pasalnya, klaim ini hanya berdasar pada foto Cristiano Ronaldo yang mengenakan pakaian tradisional Arab. Padahal, pakaian itu digunakan CR7 saat berlibur di Dubai pada medio 2014 silam.
Dengan demikian, video yang beredar di platform-platform seperti Snack Video hingga Facebook itu dapat dikategorikan sebagai hoaks.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Harga Emas Hari Ini: Antam Naik Lagi Jadi Rp 2.338.000, UBS di Pegadaian Cetak Rekor!
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
Terkini
-
Taklukkan Bangkok United, Bojan Hodak Kecewa Satu Gol Andrew Jung Dianulir
-
Yoshimi Ogawa Murka ke Wasit Super League: Kinerja Tak Sesuai Ekpektasi!
-
Hasil Liga Champions: Seperti Biasanya, Arsenal Tampil Apik dan Gilas Olympiakos
-
Melempem di MU, Rasmus Hojlund Meledak di Napoli dan Kalahkan Sporting CP
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Hasil Liga Champions Lengkap: PSG Hancurkan Barca, Arsenal Masih Perkasa!
-
Survei Pendukung FC Twente: Mees Hilgers Menangkan Hati Suporter
-
3 Fakta Kemenangan Persib atas Pratama Arhan Cs di Bangkok
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Viktor Gyokeres Melempem di Empat Laga Terakhir, Mikel Arteta Beri Pembelaan