Suara.com - Timnas Indonesia cetak rekor dipegang pelatih Indra Sjafri di SEA Games 2023. Hingga 3 kali berlaga, Timnas Indonesia tidak pernah kebobolan. Bahkan ada bintang baru muncul, salah satunya Fajar Fathur Rahman.
Timnas Indonesia dipastikan lolos ke semifinal setelah menghajar Timor Leste dengan skor telak 3-0 di Olympic Stadium Phnom Penh, Minggu.
Lewat gol Ramadhan Sananta dan dua gol dari Fajar Fathur Rahman.
Menurut Indra Sjafri capaian ini hasil kerja keras tim.
"11 gol tanpa kebobolan adalah berkat dari kerja keras semua pemain. Tentunya kami ucapkan terima kasih pada 20 pemain yang terpilih ini," kata pelatih Indra Sjafri usai pertandingan semalam.
Indra Sjafri pun bangga Timnas Indonesia menjadi tim yang pertama lolos ke semifinal.
"Apalagi kita menjadi tim pertama lolos ke semifinal," kata Indra Sjafri.
Di fase Grup A ini, Indonesia akan berhadapan dengan Kamboja, Rabu (10/5/2023) besok.
Timnas Indonesia U-22 memastikan tiket ke semifinal SEA Games 2023 setelah menaklukkan Timor Leste dengan kemenangan 3-0 pada pertandingan Grup A yang dimainkan di Olympic Stadium, Phnom Penh, Minggu sore WIB
Baca Juga: SEA Games 2023: 2 Penyebab Timor Leste Kalah Telak dari Timnas Indonesia
Berkat kemenangan itu, Indonesia memuncaki klasemen Grup A dengan koleksi 9 poin.
Koleksi poin Indonesia mustahil dikejar tim posisi kedua Kamboja yang baru mengumpulkan empat poin, maupun tim posisi ketiga Myanmar dan tim posisi keempat Timor Leste, yang keduanya baru mengumpulkan tiga poin.
Gol pertama Garuda Muda dalam pertandingan itu dibukukan oleh Ramadhan Sananta pada menit ke-45. Gol tersebut merupakan gol ketiga Ramadhan pada SEA Games kali ini.
Setelah turun minum, Indonesia memperbesar keunggulannya melalui dua gol Fajar Fathur Rahman yang terukir pada menit ke-62 dan 75.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
Pemain Brighton: Kalau Bisa Memilih, Saya Mau Bela Timnas Indonesia
-
Instruksi Rahasia Bojan Hodak hingga Adam Alis Jadi Pahlawan Kemenangan Persib atas Selangor
-
Ambil Jatah Senior untuk Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Justru Tak Ditarget Emas
-
4 Pemain Keturunan U-17 Bibit Timnas Indonesia untuk Piala Dunia 2030
-
3 Pemain Keturunan Tertutup Bela Timnas Indonesia, Ternyata Kini Nasibnya Lebih Baik
-
4 Pemain Brasil yang Wajib 'Dimatikan' Timnas Indonesia U-17 Malam Ini
-
Ricuh Usai Laga Selangor vs Persib Bandung, Suporter Tuan Rumah Coba Serbu Area Pemain
-
Profil Matthew Baker, Pemain Keturunan Suku Batak Janji Hancurkan Timnas Brasil
-
Wakil ASEAN Sibuk, Cuma Timnas Indonesia yang Tak Bertanding di FIFA Matchday November 2025
-
Pelatih Brasil Doakan Zahaby Gholy dan Timnas Indonesia Sukses di Piala Dunia U-17 2025