Suara.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti rupanya masih pede akan tetap melatih Los Blancos musim depan meski gagal di Liga Champions dan Liga Spanyol musim ini. Ancelotti yakin masih bakal duduk di kursi panas kepelatihan El Real.
Sang raja Eropa, Real Madrid baru saja kandas di semifinal Liga Champions 2022/2023 oleh Manchester City. Dalam leg kedua yang dihelat di Stadion Etihad, Kamis (18/5/2023) dini hari WIB tadi, Los Blancos dipermak 0-4.
Real Madrid asuhan Ancelotti pun harus tersingkir dengan agregat mengenaskan 1-5, setelah pekan lalu di Madrid hanya bisa bermain imbang 1-1.
Sehabis pertandingan, rumor menyeruak jika Ancelotti akan didepak dari posisinya sebagai pelatih kepala Real Madrid di akhir musim ini.
Selain kandas di Liga Champions, Ancelotti juga memang gagal membawa Real Madrid mempertahankan gelar Liga Spanyol musim ini.
Kegagalan di Liga Spanyol, terlebih di Liga Champions, rasanya merupakan 'dosa besar' bagi klub semasif Real Madrid.
Meski demikian, Ancelotti yakin musim depan masih akan menahkodai Vinicius Junior dan kawan-kawan.
"Ini adalah kekalahan yang sangat buruk, tapi semua akan berlalu. Manchester City tim yang sangat bagus, sangat kuat. Tapi kami adalah Real Madrid, kami akan bangkit," tutur Ancelotti seperti dilansir Tribal Football, Kamis.
"Masa depan (sebagai pelatih Real Madrid)? Tidak ada masalah. Musim depan, saya akan berada di sana untuk memenangkan gelar Liga Champions lainnya," koar pelatih kawakan berpaspor Italia itu dengan penuh percaya diri.
Baca Juga: Media Argentina Sudah Konfirmasi, PSSI Masih Ngeles soal Laga FIFA Matchday Juni
Musim ini Real Madrid gagal merengkuh trofi Liga Champions, Liga Spanyol dan Piala Super Spanyol. Meski demikian, Ancelotti masih mampu mempersembahkan trofi Piala Dunia Antarklub, Piala Super Eropa dan Copa del Rey untuk Los Blancos.
Ancelotti, yang kontraknya di Real Madrid baru akan habis pada 2024, beberapa waktu lalu sempat santer dikaitkan dengan posisi pelatih kepala Timnas Brasil, yang saat ini masih menggunakan servis pelatih interim usai Tite cabut pasca kegagalan di Piala Dunia 2022.
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Drawing 16 Besar, Frans Putros: Bagus Bertemu Ratchaburi FC
-
Arsenal Tertarik untuk Memboyong Arda Guler
-
Kylian Mbappe Alami Cedera Lutut, Terancam Absen hingga 3 Pekan
-
Profil Denilson Junior, Mesin Gol Ratchaburi FC: Ancaman Nyata Buat Persib Bandung
-
Hadapi Ratchaburi FC di 16Besar ACL Two, Persib Bandung Minta Penyesuaian Jadwal Liga
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah
-
AC Milan Geser Inter Milan dari Puncak Klasemen Usai Tekuk Cagliari Lewat Gol Tunggal Leao
-
Brennan Johnson Resmi Gabung Crystal Palace Pecahkan Rekor Transfer Termahal
-
Pascal Gross Resmi Kembali ke Brighton dari Borussia Dortmund dengan Kontrak Permanen
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona