Suara.com - Timnas Malaysia U-23 akan menghadapi Timnas Indonesia di Grup B Piala AFF U-23 2023. Mereka adalah musuh bebuyutan di sepak bola Asia Tenggara. Perjumpaan antara Timnas Indonesia U-23 dengan Malaysia U-23 di Grup B didapat lewat rawing Piala AFF U-23 2023 ditayangkan secara langsung melalui kanal YouTube AFF.
Hasil drawing juga diumumkan akun Twitter resmi AFF, @AFFPresse.
Proses undian dilakukan langsung oleh Presiden FA Thailand, Somyot Poompanmoung. Gajah Perang diketahui bakal menjadi tuan rumah ajang ini.
Selain menghadapi Malaysia U-23, skuad Garuda Muda juga akan berjumpa dengan Timor Leste yang juga tergabung di Grup B Piala AFF U-23 2023.
Sementara itu, Grup A akan berisi empat kontestan, yakni Thailand, Kamboja, Brunei Darussalam, dan Myanmar. Adapun Grup C melibatkan persaingan antara Vietnam, Filipina, dan Laos.
Kejuaraan Piala AFF U-23 2023 sendiri rencananya akan berlangsung pada 31 Oktober hingga 12 November 2023. Event yang akan bergulir di Thailand ini adalah edisi keempat.
Timnas Malaysia U-23 sebetulnya tidak memiliki rekam jejak yang cukup baik di kejuaraan Piala AFF U-23. Sebelum edisi 2023 digelar, mereka sudah tiga kali berpartisipasi di ajang ini.
Prestasi terbaik yang berhasil dibukukan Harimau Malaya di Piala AFF U-23 terjadi pada edisi pertama, yakni pada 2005. Ketika itu, mereka sukses lolos ke fase semifinal setelah menjadi runner-up Grup A.
Sayangnya, di babak empat besar, mereka menjadi korban pembantaian Thailand. Dalam duel yang berlangsung di Thai Army Sports Stadium itu, Harimau Malaya Muda digasak tujuh gol tanpa balas.
Baca Juga: Erick Thohir Kecewa saat Umumkan Harga Tiket Indonesia vs Argentina, Ada Apa?
Thailand memang jadi lawan yang cukup tangguh saat itu. Sebab, akhirnya mereka sukses meraih gelar juara edisi Piala AFF U-23 pertama seusai menggilas Singapura tiga gol tanpa balas di partai final.
Meski begitu, ini menjadi pencapaian terbaik Malaysia di ajang ini. Sebab, pada dua edisi berikutnya, yakni pada 2019 dan 2022, mereka gagal lolos dari fase penyisihan grup.
Sementara itu, kiprah mereka di SEA Games juga cukup impresif. Sebab, sejak regulasi U-23 diterapkan pertama kali pada 2001, mereka sudah berhasil mengoleksi dua emas (2009 dan 2011), dua perak (2001 dan 2017), dan dua perunggu (2003 dan 2005).
Selain itu, kiprah tim asuhan E Elavarasan di ajang yang terakhir memang tak bisa dibanggakan. Mereka gagal lolos ke fase gugur setelah hanya mengoleksi dua kemenangan dari empat laga Grup B.
Jika melihat sepak terjangnya di kancah Asian Games, Timnas Malaysia U-23 sebetulnya sudah dua kali mencatatkan keberhasilan lolos ke fase gugur. Momen itu terjadi pada edisi 2010 di China dan 2018 yang berlangsung di Indonesia.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
-
Ulang Tahun ke-53, Erick Thohir dapat Ucapan dari Jose Mourinho, Publik: Calon Pelatih Timnas Indonesia Ya Pak
-
Gawat! PSSI Tak Jamin Lionel Messi Main di Laga Indonesia vs Argentina, Fans Diminta Jangan Kecewa
-
Cek Fakta: 127 Ribu Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Ludes, Indonesia Percaya Diri Raih Kemenangan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Toni Firmansyah dan 2 Wonderkid BRI Super League yang Bisa Dipantau Serius John Herdman
-
Tak Mau Timnas Indonesia Bergantung Asing, John Herdman Menyiapkan Warisan Pelatih Lokal
-
John Herdman Bakal Blusukan di Eropa, Cari Pemain Naturalisasi Baru?
-
John Herdman Janjikan Transformasi Besar Timnas Indonesia Mulai Debut Perdana di FIFA Series 2026
-
John Herdman Ungkap Syarat Mutlak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Harus Merumput di...
-
Hakan Calhanoglu Absen Lawan Arsenal: Arteta Semringah, Chivu Cemberut
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Striker Anyar AC Milan Niclas Fullkrug Ternyata Ringkih, Baru Main Sudah Cedera
-
Xabi Alonso Pergi, Vinicius Jr Senyum Puas Mau Perpanjang Kontrak
-
Resmi Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick Umbar Janji