Suara.com - Tottenham Hotspurs dikabarkan telah mencapai kesepakatan lisan dengan James Maddison, pemain klub yang baru saja terdegradasi dari Liga Inggris yaitu Leicester City.
"Tottenham sekarang memiliki kesepakatan lisan dengan Leicester untuk merekrut James Maddison, here we go!," tulis pakar transfer kenamaan Fabrizio Romano melalui Twitter, Rabu seperti dimuat Antara.
Romano juga mengabarkan bahwa Tottenham dan Leicester telah menyetujui persyaratan pribadi kepindahan Maddison yang ditaksir dengan biaya 40 juta poundsterling.
"Persyaratan pribadi disetujui, kesepakatan siap untuk biaya £40 juta setelah pembicaraan berlanjut ke tahap akhir kemarin malam," lanjutnya.
Jurnalis asal Italia itu juga menambahkan informasi bahwa tahap transfer calon rekrutan kedua Spurs setelah kiper Giglielmo Vicario dari Empoli itu selanjutnya adalah melakukan tes medis dan kemudian menandatangani kontrak.
"Langkah selanjutnya: tes kesehatan, dokumen disiapkan dan kemudian ditandatangani," tambahnya.
Berseragam The Foxes sejak didatangkan dari Norwich City pada Juli 2018, Maddison telah tampil 203 kali di semua ajang dengan 55 gol dan 41 assists.
Bersama juara Liga Inggris 2015/2016 itu, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang tersebut meraih dua trofi yaitu Piala FA 2020/2021 dan Community Shield 2021/2022.
Lima musim bersama Leicester, Maddison menjalani musim terbaiknya pada 2021/2022 ketika ia mencetak 18 gol dan 12 assists dari 53 penampilan di semua ajang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
-
Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia