Suara.com - Persib Bandung selamat dari kekalahan di pekan ketiga BRI Liga 1 usai menahan imbang Dewa United 2-2 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (14/7/2023) malam WIB.
Dalam pertandingan tersebut, Dewa United unggul lebih dulu lewat dua gol yang dicetak oleh Ahmad Rusadi dan Alex Martins. Sementara dua gol balasan Persib dicetak oleh Rachmat Irianto dan Ezra Walian.
Dengan hasil ini, Persib Bandung yang mengantongi tiga poin dari tiga laga masih tertahan di posisi 10 klasemen sementara BRI Liga 1. Sedangkan Dewa United bertahan di posisi dua dengan koleksi tujuh poin.
Jalannya Pertandingan
Jual beli serangan intens terjadi sejak peluit kick-off dibunyikan. Sama-sama bertekad meraup poin penuh, baik Persib maupun Dewa United membidik gol cepat.
Empat menit bola bergulir di babak pertama, Persib mendapatkan peluang pertamanya. Mendapat ruang, Ciro Alves melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.
Bola mengarah tepat ke gawang, namun berhasil diamankan oleh Sonny Stevens, kiper Dewa United.
Hingga pertengahan babak pertama, Persib masih gencar menekan. Meski dimikian, Maung Bandung belum mampu memecah kebuntuan.
Sementara itu Dewa United yang bermain sabar dan menunggu waktu tepat untuk melancarkan counter attack berhasil mengubah papan skor di menit 35.
Baca Juga: Ditantang Borneo FC, Persis Solo Tak Akan Diperkuat Jaimerson Xavier dan Gavin Kwan, Kenapa?
Adalah Ahmad Rusadi yang mencatatkan namanya di papan skor usai menyambut umpan sepak pojok Majed Osman. Skor 0-1 untuk keunggulan Dewa United bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Dewa United berhasil menggandakan keunggulan di menit 59. Menyambut sodoran bola dari Asep Berlian, Alex Martins mencatatkan namanya di papan skor. Tangsel Warriors memimpin 0-2.
Tertinggal dua gol, Persib mencoba membalas. Serangan yang dilancarkan tim besutan Luis Milla akhirnya membuahkan hasil.
Memasuki menit 63, Maung Bandung memangkas jarak menjadi 1-2 lewat gol yang dicetak oleh Rachmat Irianto.
Berhasil memangkas jarak, tak lama berselang Persib harus bermain dengan 10 orang setelah Febri Hariyadi mendapat kartu merah di menit 68.
Dengan 10 pemain, Persib yang pantang menyerah berhasil menyeimbangkan papan skor. Lewat skema tendangan bebas, Ezra Walian mengubah kedudukan menjadi 2-2 sekaligus menyelamatkan Maung Bandung dari kekalahan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
 - 
            
              FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
 - 
            
              Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
 - 
            
              Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur
 - 
            
              Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
 - 
            
              Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
 - 
            
              Zambia Remehkan Timnas Indonesia U-17? Nyore Pakai Sandal Jepit Sebelum Kick Off
 - 
            
              Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!