Suara.com - Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott serta beberapa pemain Ipswich Town mendapatkan pujian dari asisten pelatih yang bernama Martyn Pert usai menang lawan Bristol Rovers di Piala Liga Inggris, Kamis (10/8/2023) dini hari WIB.
Ipswich Town mampu memenangkan ronde pertama Piala Liga Inggris melawan Bristol Rovers dengan skor 2-0. Dua gol The Tractor Boys disumbangkan Jack Taylor serta Sone Aluko.
Elkan Baggott juga turut berkontribusi dalam kemenangan ini. Pemain berusia 21 tahun ini membantu gawang timnya terhindar dari kebobolan.
Kemenangan ini membuat asisten pelatih Ipswich Town, Martyn Pert semringah. Sebab, mereka memakai skuad rotasi di Piala Liga Inggris.
Meski begitu, pemain-pemain baru serta cadangan Ipswich Town mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Buktinya merekameraih kemenangan.
Elkan Baggott dkk juga dipuji mampu beradaptasi cepat bersama klub berjuluk The Tractor Boys, walau musim lalu lebih banyak bermain di tim lain karena dipinjamkan.
"Level permaintetap tinggi. Banyak pemain sudah lama berada d tim ini, jadi mereka mengeri bagaimana cara kami bermain. Tapi kamu juga punya Jack, Omari, kiper Cieran yang baru masuk dalam tim," ucap Pert dikutip dari TWTD.
"Selain itu ada Elkan (Baggott) yang tidak banyak bermain bersama kami, dia menghabiskan musim lalu dipinjamkan ke tim lain. Para pemain masuk ke tim dan mampu bermain dengan struktur yang sama seperti biasanya, jadi itu memuaskan," tegasnya.
Adapun setelah kemenangan ini, Ipswich Town melaju ke babak kedua Piala Liga Inggris. Nantinya mereka akan bertemu Reading.
Berita Terkait
-
Bawa Ipswich Town Menang dan Nirbobol, Ini Kata Elkan Baggott
-
Tampil Penuh, Elkan Baggott Mentereng Bantu Ipswich Town Kalahkan Bristol Rovers di Piala Liga Inggris
-
Aksi Solid Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Menang di Carabao Cup, Fix Batal Dipinjamkan?
-
Gara-gara Hal Ini, Pelatih Ipswich Town Janjikan Elkan Baggot Tampil di Carabao Cup 2023
-
Sulit Main di Divisi Championship, Elkan Baggott Mentas di Piala Liga Inggris Pekan Ini?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
Timur Kapadze atau Heimir Hallgrimsson? PSSI: Kami Sudah Kantongi Nama
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Rekor Uji Coba Buruk Bayangi Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: Lawan Singapura Jadi Pembuka
-
Setelah Sebulan Bungkam, Gerald Vanenburg Akhirnya Buka Suara Usai Dipecat PSSI
-
Jelang SEA Games 2025, Dua Fakta Penting Soal Timnas Indonesia U-22 yang Wajib Diketahui
-
Kontras Nasib Timnas Indonesia dan Malaysia di Ranking FIFA Usai Kompak Absen di FIFA Matchday
-
Pemain Keturunan 181 cm Ini Bisa di 3 Posisi, Mesin Gol di Willem II Tilburg