Suara.com - Klub Liga Inggris, Brighton dikabarkan menikung Tottenham Hotspur untuk mendapatkan penyerang sayap Barcelona, Ansu Fati, hanya berselang beberapa jam usai Spurs dikabarkan akan mendatangkan sang pemain dengan status pinjaman.
Seperti diklaim pakar transfer Fabrizio Romano melalui Twitter-nya, dilansir Kamis (31/8), Brighton telah “here we go” untuk mendapatkan Fati dengan status pinjaman semusim penuh tanpa opsi beli, yang sekaligus memupuskan harapan Tottenham untuk mendapatkan pemain jebolan akademi Barca, La Masia tersebut.
“Ansu Fati ke Brighton, here we go! Kesepakatan sudah terjalin antara #BHAFC (Brighton) dan Barca seperti yang diungkapkan sebelumnya, kesepakatan lisan kini telah selesai,” tulis Romano.
Pada kesepakatan ini, The Seagulls --julukan Brighton-- menanggung sebagian besar gaji penyerang 20 tahun itu selama satu musim ke depan.
Romano menambahkan, penyerang Timnas Spanyol itu akan terbang ke Brighton pada Kamis waktu setempat untuk menandatangani kontrak sebelum deadline transfer Liga Inggris ditutup pada 1 September pukul 23.00 waktu setempat atau Sabtu (2/9) pagi WIB.
“Perjalanan dipesan pada hari Kamis, Brighton ingin ditandatangani secepatnya,” tambahnya.
Ansu Fati telah bermain untuk tim utama El Barca sebanyak 112 kali di semua kompetisi dengan melesatkan 29 gol dan 10 assist, serta membantu timnya menangkan Liga Spanyol 2022/2023, Copa del Rey 2021/2022, dan Supercopa de Espana 2022/2023.
Berita Terkait
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Alasan Cesar Meylan Mau Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
-
Terlempar ke Pot 3, Timnas Indonesia Terancam Masuk Grup Neraka di Piala AFF 2026
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Martin Keown Kecam Gary Neville soal Kritik Pedas ke Gabriel Martinelli: Dasar Tukang Provok
-
Timnas Indonesia Butuh Banyak Pemain Top Eropa, John Herdman Mau Naturalisasi Lagi
-
Robert Pires Samakan Declan Rice dengan Thierry Henry dan Patrick Vieira
-
Reaksi Emil Audero Usai Gawangnya Dibobol Lima Gol Saat Lawan Juventus
-
Wayne Rooney Buka Peluang Kembali ke Manchester United, Siap Gabung Staf Michael Carrick
-
Tak Kejar Gelar? John Herdman Ungkap Misi Sebenarnya di Piala AFF 2026