Suara.com - Ketua umum PSSI, Erick Thohir menyemangati para pemain Timnas Indonesia jelang laga FIFA Matchday melawan Turkmenistan yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9) malam ini pukul 19:30 WIB.
"Semua sehat kan, selamat bertanding ya. Kalian pasti akan memberikan yang terbaik", kata pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut seperti dimuat Antara, Jumat (8/9).
Setelah itu, Erick bersama jajaran tim pelatih mempersilakan pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan arahan kepada seluruh pemain.
Berdasarkan peringkat FIFA, Turkmenistan memang berada di atas Indonesia. Namun dari statistik pertemuan, tim Merah Putih membukukan hasil lebih baik dan sedikit lebih unggul ketimbang The Karakum Warriors --julukan Timnas Turkmenistan.
Berdasarkan catatan pertandingan, pertemuan pertama Indonesia dengan Turkmenistan terjadi pada 31 Maret 2004 di Stadion Olimpiade Ashgabat dalam kualifikasi Piala Dunia 2006.
Di laga perdana itu, Indonesia kalah 1-3 dan satu-satunya gol Indonesia dicetak Budi Sudarsono, sementara tiga gol Turkmenistan dilesakkan Vladimir Bayramov dua gol dan Begencmuhamed Kuliyew.
Kemudian, pada 17 November 2004 giliran Indonesia menjamu Turkmenistan di Stadion Utama Gelora Bung Karno berhasil menang 3-1 berkat tri gol Ilham Jaya Kesuma.
Selanjutnya, Timnas Indonesia kembali bentrok dengan Turkmenistan dalam kualifikasi Piala Dunia 2014.
Pada pertemuan pertama Indonesia bertandang ke Ashgabat pada 23 Juli 2011, hasilnya imbang 1-1, Ilham Jaya Kesuma yang menjadi aktor penyeimbang dalam pertandingan itu.
Baca Juga: Timnas Indonesia vs Turkmenistan: Susunan Pemain dan Link Live Streaming
Pertemuan kedua berlangsung di Jakarta pada 28 Juli 2011, hasilnya Turkmenistan dihajar oleh tim Garuda dengan skor 4-3.
Empat gol Indonesia didapat dari Cristian Gonzales dua gol, Ahmad Nasuha, dan Muhammad Ridwan.
Saat ini, Indonesia berada di peringkat 150 dalam rangking FIFA sementara lawannya berada di urutan 138, terpaut 12 peringkat.
Berita Terkait
- 
            
              Piala Dunia U-17 Bisa Jadi Titik Balik Karier Timnas Indonesia, Mengapa?
 - 
            
              Kapten Timnas Indonesia U-17 Targetkan Kemenangan di Laga Perdana Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Fabio Grosso Kuliti Habis Kesalahan Jay Idzes dkk Usai Kekalahan Menyakitkan Sassuolo
 - 
            
              Asal Usul Jeje Jadi Penerjemah Shin Tae-yong, Dia Bukan Pilihan Utama PSSI Tapi...
 - 
            
              Nova Arianto Akui Timnas Indonesia U-17 Kalah Kelas dari Lawannya, Tapi
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Cetak Gol ke Gawang Bali United Jadi Modal Andrew Jung Lawan Selangor FC
 - 
            
              Kapten Timnas Indonesia U-17 Targetkan Kemenangan di Laga Perdana Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Luis Enrique Tertantang Akhiri Catatan 15 Kemenangan Beruntun Bayern Munich
 - 
            
              Legenda Ivan Zamorano: Si Kepala Baja dengan Nomor Ikonik 1+8
 - 
            
              Bojan Hodak Beberkan Kondisi Persib Bandung Jelang Lawan Selangor FC
 - 
            
              Tabrak Tiang hingga Hilang Kesadaran, Ryuji Utomo Bagikan Kondisi Terkini
 - 
            
              Manchester United Gigit Jari, Bintang Real Madrid Ogah ke Old Trafford
 - 
            
              Bojan Hodak Minta Persib Bandung Kembali Fokus usai Musnahkan Kutukan di Kandang Bali United
 - 
            
              Fabio Grosso Kuliti Habis Kesalahan Jay Idzes dkk Usai Kekalahan Menyakitkan Sassuolo
 - 
            
              Asal Usul Jeje Jadi Penerjemah Shin Tae-yong, Dia Bukan Pilihan Utama PSSI Tapi...