Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tidak bisa memanggil Ivar Jenner untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra Brunei Darussalam karena cedera.
Sebagai gantinya, juru taktik asal Korea Selatan itu telah mempersiapkan wonderkid berusia 18 tahun untuk menggantikan pos yang ditinggalkan Ivar Jenner.
Sosok yang dimaksud adalah Arkhan Fikri dari Arema FC. Dia merupakan salah satu dari tiga pemain debutan dyang dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia jelang hadapi Brunei.
Arkhan Fikri bersama Hokky Caraka dan Dzaky Asraf menjadi tiga pemain Timnas Indonesia U-20 yang dipercaya Shin Tae-yong untuk kali pertama menembus skuad senior.
Namun, khusus Arkhan Fikri, dia menjadi pemain termuda dari 26 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia dalam periode FIFA Matchday Oktober 2-23 ini.
Gelandang bertinggi badan 165 cm itu diketahui baru berusia 18 tahun. Dia kini memiliki kesempatan untuk mendapatkan satu posisi di pos gelandang Timnas Indonesia jelang lawan Brunei.
Meski masih berusia muda, Arkhan Fikri terbukti memiliki peran penting setiap ali dipercaya klub maupun tim nasional.
Pemain kelahiran 28 Desember 2004 ini memiliki kemampuan untuk bermain di multi posisi khususnya di sektor tengah.
Selain gelandang serang, Arkhan Fikri juga bisa ditempatkan sebagai gelandang tengah maupun gelandang bertahan.
Mengingat Maselino Ferdinan masih dibekap cedera, bukan tidak mungkin Shin Tae-yong bakal memainkan Arkhan Fikri untuk berduet dengan Marc Klok di lini tengah Garuda.
Timnas Indonesia akan menjamu Brunei pada 12 Oktober dalam leg pertama play-off Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Laga ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Sementara leg kedua akan dilangsungkan lima hari berselang di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Brunei.
Berita Terkait
-
Ngaku Cedera tapi Bela PSM, Shin Tae-yong Hukum Yance Sayuri Seperti Egy Maulana Vikri?
-
Adu Tajam 5 Penyerang Timnas Indonesia Jelang Hadapi Brunei Darussalam, Siapa Pantas Jadi Starter?
-
Jadwal Timnas Futsal Indonesia di Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024 Usai Gilas Makau
-
Dicoret dari Timnas Indonesia, Yance Sayuri Justru Main di Laga PSM Makassar vs Madura United
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas