Suara.com - Timnas Indonesia U-17 akan melakoni laga hidup mati melawan Maroko di laga terakhir Grup A Piala Dunia U-17 2023. Skuat Garuda Asia wajib menang jika ingin lolos ke babak 16 besar.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-17 saat ini berada di peringkat ketiga grup A Piala Dunia U-17 2023 dengan mengoleksi dua poin dari dua pertandingan yakni melawan Ekuador dan Panama.
Raihan poin tersebut hanya terpaut satu poin saja dari Maroko yang duduk di peringkat kedua dan terpaut dua poin dari Ekuador di puncak klasemen.
Dengan raihan poin tersebut, Timnas Indonesia U-17 mau tak mau harus bisa meraih kemenangan di laga terakhir grup A, yakni melawan Maroko, Kamis (16/11).
Kemenangan atas Maroko nanti otomatis akan membuat skuad besutan Bima Sakti itu bisa lolos ke babak 16 besar dengan status juara atau Runner Up grup A.
Kemenangan tersebut akan membuat raihan poin Timnas Indonesia U-17 mengantongi lima poin dari tiga pertandingan dan berpeluang menjadi juara grup andai Ekuador kalah dari Panama.
Lalu bagaimana jika Timnas Indonesia U-17 mengantongi hasil imbang atau kekalahan saat berjumpa Maroko? Apakah skuad Garuda bisa lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik?
Tergantung Hasil Grup Lain
Jika Timnas Indonesia U-17 bermain imbang dengan Maroko, maka tim Merah Putih pertama-tama harus berharap Panama gagal menang atas Ekuador untuk mengunci tempat ketiga.
Dengan hasil imbang kontra Maroko itu, Timnas Indonesia U-17 akan mengantongi tiga poin. Sedangkan Panama jika tak menang atas Ekuador, maka poin maksimalnya hanya dua poin.
Jika sudah berhasil mengunci tempat ketiga, Timnas Indonesia U-17 harus melihat hasil dari grup lainnya, mengingat hanya ada empat negara saja dari enam grup yang akan lolos via peringkat tiga.
Andai berharap dengan hasil grup lain, Timnas Indonesia U-17 harus berharap Meksiko dan Korea Selatan yang juga duduk di peringkat ketiga grup F dan E tak menang di laga terakhirnya.
Tapi harapan ini bisa pupus, mengingat Meksiko dan Korea Selatan akan melawan juru kunci di grupnya masing-masing yakni Selandia Baru dan Burkina Faso.
Andai Meksiko dan Korea Selatan menang, kedua negara ini akan merangsek ke dalam daftar empat negara peringkat tiga terbaik lolos ke 16 besar, menggusur Timnas Indonesia U-17.
Meski Meksiko dan Korea Selatan berpotensi menang, Timnas Indonesia U-17 tetap bisa saja lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik dengan catatan Jepang dan Uzbekistan dari grup B dan D kalah di laga terakhir.
Berita Terkait
-
Hasil Piala Dunia U-17 2023: Sikat Kanada 5-1, Timnas Mali Lolos 16 Besar sebagai Runner-up Grup B
-
Hasil Piala Dunia U-17 2023: Uzbekistan Bikin Kejutan Tahan Imbang Spanyol
-
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Maroko: Arkhan Kaka dan Welber Jardim Kembali Jadi Tumpuan
-
Piala Dunia U-17: Pelatih Maroko Puji Kualitas Timnas Indonesia dan Pesimis Susah Melawan
-
Do or Die Lawan Maroko, Timnas Indonesia U-17 Diultimatum soal Pentingnya Counter Press
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Harga Emas Hari Ini: Antam Naik Lagi Jadi Rp 2.338.000, UBS di Pegadaian Cetak Rekor!
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
Terkini
-
Melempem di MU, Rasmus Hojlund Meledak di Napoli dan Kalahkan Sporting CP
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Hasil Liga Champions Lengkap: PSG Hancurkan Barca, Arsenal Masih Perkasa!
-
Survei Pendukung FC Twente: Mees Hilgers Menangkan Hati Suporter
-
3 Fakta Kemenangan Persib atas Pratama Arhan Cs di Bangkok
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Viktor Gyokeres Melempem di Empat Laga Terakhir, Mikel Arteta Beri Pembelaan
-
Resmi Bergulir! Ribuan Warga Meriahkan Turnamen Sepak Bola Antardesa di Tangerang
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
Gaji Kerap Nunggak, Bernardo Tavares Akhirnya Putuskan Tinggalkan PSM Makassar