Suara.com - Winger Manchester United, Alejandro Garnacho mulai dibanding-bandingkan dengan duo legenda Setan Merah, Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney, usai mencetak gol spektakuler dalam lanjutan Liga Inggris 2023/2024. Namun, sang wonderkid akan diawasi ketat supaya tak besar kepala.
Garnacho mencetak gol sensasional saat Manchester United menang 3-0 atas tuan rumah Everton pada laga pekan ke-13 Liga Inggris 2023/2024 di Goodison Park, Liverpool yang rampung Senin (27/11) dini hari WIB.
Baru tiga menit laga berjalan, winger Timnas Argentina itu mencetak gol via tendangan salto. Menerima crossing Diogo Dalot dari sisi kanan, Garnacho melakukan tendangan gunting sambil berbalik badan.
Bola yang melesat mulus ke kanan atas gawang Everton tak mampu dijangkau kiper Jordan Pickford.
Tak ayal, gol spektakuler ini pun dibanding-bandingkan dengan gol fantastis Wayne Rooney ke gawang Manchester City pada 2011 silam.
Proses gol dan tendangan salto Garnacho semalam sangat mirip dengan kepunyaan Rooney, yang sering disebut sebagai salah satu gol terbaik sepanjang sejarah Manchester United.
Pun gol Garnacho ini juga dibandingkan dengan gol salto legenda Manchester United lainnya, Cristiano Ronaldo.
Bukan dengan seragam Manchester United, Ronaldo pernah mencetak gol salto nan indah saat berkostum Real Madrid ke gawang Juventus di Liga Champions beberapa tahun lalu.
Menariknya, sudah jadi rahasia umum jika Ronaldo adalah pemain favorit Garnacho. Bahkan setelah mencetak gol indah ke gawang Everton, Garnacho meniru selebrasi gol 'Siuu' khas Ronaldo, sesuatu yang memang telah sering ia lakukan sebelumnya.
Gol indah Garnacho ini sendiri menuai puja-puji dari banyak pihak, tak terkecuali manajer Manchester United, Erik ten Hag,
“Musim ini masih banyak pertandingan yang harus dimainkan, tapi mungkin kita sudah mendapat gol terbaik musim ini. Itu luar biasa," kata Ten Hag seperti dilansir Sky Sports, Senin.
Namun, Ten Hag merasa masih terlalu dini untuk membandingkan anak didiknya itu dengan legenda seperti Rooney dan Ronaldo.
Ten Hag merasa tidak nyaman membandingkan Garnacho dengan dua nama terbesar Manchester United dalam beberapa tahun terakhir.
“Jangan membandingkan,” kata Ten Hag.
"Menurut saya itu tidak benar. Mereka semua punya identitas masing-masing. Agar Garnacho bisa mencapai level itu, dia harus bekerja sangat keras," sambung pelatih asal Belanda itu.
Tag
Berita Terkait
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Ruud Gullit Bongkar Biang Kerok Krisis Liverpool di Tangan Arne Slot
-
Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
-
Prediksi Gary Neville Soal Nasib Chelsea di Premier League Musim Ini
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto