Suara.com - Persaingan papan atas klasemen BRI Liga 1 2023/2024 cukup ketat. Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menilai setiap gol yang tercipta sangat penting karena akan menentukan posisi akhir dalam perburuan tiket Championship Series.
Seperti diketahui, Liga 1 musim ini punya format berbeda. Empat tim teratas di klasemen akhir nanti akan lolos ke babak Championship Series untuk mempebutkan gelar juara dalam fase gugur.
Dari lima tim teratas klasemen sementara saat ini, Persib menjadi tim paling produktif mencetak gol.
Hingga pekan ke-22 BRI Liga 1, Persib sudah mencetak 42 gol dan kebobolan 27 kali, diikuti Bali United (37-27), Borneo FC (34-16), PSIS Semarang (32-22), dan Madura United (35-29).
Poin kelima tim ini cukup dekat. Borneo FC yang berada di posisi pertama mengumpukkan 48 angka, diikuti Bali United (40), Persib (39), PSIS (37), dan Madura United (34). Kelimanya bisa saling kejar dengan kemenangan di satu laga.
Karena persaingan tersebut, Bojan Hodak meminta pasukan Persib untuk tetap konsisten produktif mencetak gol di sisa musim ini, tanpa melupakan area pertahanan agar tak kebobolan.
“Setiap gol itu penting. Kalian tahu setiap gol dan poin itu sangat penting. Karena kondisinya seimbang, satu sama lain bisa saling mengalahkan. Tim papan bawah bisa mengalahkan tim papan atas dan itulah kenapa kami harus berhati-hati terhadap setiap gol dan poin," tutur Bojan Hodak seperti dilansir laman resmi Persib, Jumat (15/12).
"Tentu saja kami ingin terus mendapatkan hasil yang positif karena kami ingin tetap berada di empat besar. Itu harus jadi target minimal kami,” sambung pelatih asal Kroasia itu.
"Kuncinya kami harus tetap produktif, seperti selama ini, konsisten sampai akhir musim nanti. Tapi, jangan lupakan juga area pertahanan," ucap eks pelatih PSM Makassar tersebut.
Baca Juga: BRI Liga 1 Bakal Rehat 1,5 Bulan, PSIS Bernafsu Tutup 2023 dengan Libas Madura United
Memasuki pekan ke-23, Bojan ingin anak asuhnya memberikan yang terbaik dalam setiap pertandingan.
“Kami harus mencoba untuk mendapatkan hasil lebih baik dan terus mengingat di kepala kali soal target musim ini. Tetap produktif, karena satu gol akan membuat perbedaan di akhir,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Timur Kapadze Coret? Calon Pelatih Timnas, Mengerucut Bojan Hodak atau Heimir
-
Marc Klok Sudah Tak Sabar Sambut Dewa United, Persib Incar Tiga Poin di GBLA
-
Tanpa 3 Pemain Andalan, Persib Bandung Tetap Targetkan Kemenangan atas Dewa United
-
3 Klub Super League yang Cocok Jadi Pelabuhan Baru Ivar Jenner
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Exco PSSI: Ada yang Mengusulkan Timur Kapadze dan Jesus Casas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday, Lille Justru 'Menang Banyak' Soal Calvin Verdonk
-
Jadwal Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-12, Ada Derbi London Utara
-
Terbongkar! Calon Pelatih Timnas Indonesia Bukan Pengangguran, Masih di Klub dan Timnas Negara Lain
-
Marselino Ferdinan Minggir, Pemain Keturunan Bali Subur Gol di Liga Australia
-
Mengerikan Ambisi Nova Arianto di Timnas Indonesia
-
PSSI Akhirnya Ngaku Belum Punya Roadmap Sepak Bola Nasional, Kasih Janji Manis Ini ke Suporter
-
Rusia Rancang Piala Dunia Tandingan, Peluang Timnas Indonesia Ikut Tampil
-
Kebijakan Indra Sjafri Bikin Persija Bingung: Souza Belum Tahu Nasib Dony dan Rayhan
-
Ada Faktor yang Bikin Jesus Casas dan Timur Kapadze Bisa Gagal Latih Timnas Indonesia