Suara.com - Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Libya dalam pertandingan uji coba, Selasa (2/1/2024). Duel persahabatan kedua tim akan berlangsung di Turki.
Bagi Timnas Indonesia pertandingan melawan Libya merupakan persiapan menghadapi Piala Asia 2023. kejuaraan itu berlangsung pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024.
Timnas Indonesia berada di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Butuh persiapan yang bagus mengingat lawan skuad Garuda tidak enteng.
Oleh sebab itulah laga melawan Libya ini menjadi salah satu persiapannya. Hal ini seperti diakui kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari yang menyebut Libya menjadi lawan bagus sebelum Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia kelihatan serius meski statusnya cuma uji tanding. Ernando menyebut pelatih Shin Tae-yong sudah menyiapkan beberapa strategi untuk laga itu.
"Latihan tadi (Minggu, 31 Desember 2023) untuk mempersiapkan taktikal buat pertandingan menghadapi Libya," kata Ernando.
Meski begitu, Timnas Indonesia masih belum bisa menurunkan komposisi terbaiknya di laga ini. Pasalnya, tiga pemain diprediksi belum siap diturunkan.
Mereka adalah Elkan Baggott, Justin Hubner, dan Sandy Walsh. Ketiga pemain ini baru bergabung dengan tim setelah sibuk bersama klubnya masing-masing.
Oleh sebab itulah juru formasi asal Korea Selatan itu akan menurunkan pemain yang sudah siap. Meski begitu, ada kans Elkan, Justin, dan Sandy turun dari bangku cadangan.
Sementara itu, Libya punya misi tidak jauh berbeda saat melawan Timnas Indonesia. Mereka mengincar hasil terbaik di Piala Afrika mendatang.
Bahkan, Libya punya misi terselubung lainnya. Pelatih Milutin Sredojevic sedang ingin melakukan peremajaan pada timnya. Timnas Indonesia dianggap cocok sebagai lawan.
"Tim akan memainkan pertandingan persahabatan pada bulan Januari mendatang dengan tim nasional Indonesia di kamp di kota Antalya," ujar Milutin.
Head to Head
Dari segi pertemuan, Timnas Indonesia pernah berjumpa dengan Libya. Terakhir pada 2008 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Timnas Indonesia yang sejatinya tertinggal 0-1 di babak pertama diputuskan menang WO dengan skor 3-1. Itu setelah disebut ada dugaan kekerasan yang dilakukan oleh ofisial Indonesia kepada pelatih Libya kala itu Adeem Abi Nowara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Selamat Datang Shin Tae-yong Mau Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia, Tanda-tandanya Sudah Terlihat
-
Jelang Duel, Eddie Howe Blak-blakan Akui Kagumi Jose Mourinho
-
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Duel Dua Tim Pesakitan
-
Shin Tae-yong Prioritaskan Timnas Indonesia Jika Dapat Tawaran dari PSSI
-
Prediksi Real Madrid vs Juventus: Kalah di Bernabeu, Igor Tudor Dipecat?
-
Prediksi Union SG vs Inter Milan: Misi Nerazzurri Lanjutkan Tren Tak Terkalahkan
-
Pelatih Brasil Akui Persija Jakarta Kini Mematikan di Bola Mati
-
Enggan Berpikir Jauh, Persita Tangerang Fokus Laga Demi Laga
-
Atletico Madrid Marah Besar, Laporkan Arsenal ke UEFA Gegara Air Panas