Suara.com - Setelah gol kedua Irak yang kontroversial dalam pertandingan perdana Grup D Piala Asia 2023 melawan timnas Indonesia di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar pada Senin (15/1/2024), netizen Indonesia langsung menghujani akun Instagram Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
Meskipun Irak meraih kemenangan dengan skor 3-1, perhatian banyak terpusat pada kontroversi yang melibatkan gol tersebut dan menimbulkan sorotan terhadap kinerja tim asuhan Jesus Casas.
Baca Juga: Golnya Diprotes Timnas Indonesia, Pemain Irak Kirim Respons Tak Terduga
Gol kontroversial Irak, terutama gol kedua oleh Osamah Jabbar Rashid pada menit ke-45+6, memicu sorotan karena dianggap offside.
Meskipun seharusnya diputuskan offside, hakim garis tidak mengambil keputusan, dan pertandingan berlanjut.
Sebelum gol tersebut, Mohanad Ali Kadhim juga berada dalam posisi offside, menambah kontroversi dalam pertandingan.
Igiz Tantashev dikritik keras karena dianggap tidak melihat kejadian sebenarnya, memicu protes dari suporter dan hujatan dari netizen terhadap kepemimpinannya di akun instagram AFC.
"Offside. Wasit dan yang lainnya, jangan berharap untuk memimpin dengan baik malam ini," komentar akun @football_27 pada foto Marselino Ferdinan di unggahan AFC.
"Gol kedua itu, VAR-nya tidak berguna," tulis El_pi19.
"Kecewa dengan AFC dan kualitas wasit. Wacana pindah ke UEFA atau CONMEBOL bisa diwujudkan," ungkap flaszone.id.
"Lebih baik sumbangkan VAR-nya untuk Liga Indonesia," saran ananda.ifo18.
"Yang offside, apa kabar bang?" tulis Nokolausandre.
"Wasit dan VAR-nya, bikin sulit move on," keluh sepbol_official.
"Kalau kurang wasit, minta aja ke kami, banyak di sini," tulis dika.arieff.
"Sekalian highlight offside-nya, min," pint zonabolaindo_.
"VAR di Piala Asia adalah sistem terburuk. Kami tidak suka dengan kualitas VAR yang buruk," ungkap David pingak26, mengekspresikan kekecewaannya.
Timnas Indonesia kalah
Timnas Indonesia dilibas Irak 1-3 dalam matchday pertama Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Ahmad bin Ali, Al-Rayyan, Qatar, Senin (15/1/2024) malam WIB. Salah satu gol Irak berbau kontroversi karena dalam tayangan ulang kelihatan offiside.
Gol Irak dicetak oleh Mohanad Ali (17'), Osama Rashid (45+7), dan Aymen Hussein (75'). Sementara sebiji gol Timnas Indonesia dibuat Marselino Ferdinan pada menit ke-37.
Baca Juga: Shin Tae-yong Murka Gol Irak Disahkan Wasit: 100 Persen Offside!
Berikutnya, Timnas Indonesia akan melawan Vietnam pada 19 Januari 2024. Sedangkan Irak akan melawan tim kuat Jepang.
Pertandingan berlangsung sengit. Timnas Indonesia tak cuma bertahan, namun bisa memberikan perlawanan.
Pada menit ketiga gawang Timnas Indonesia terancam lewat free-kick Irak. Untung sundulan Ali Jasim melenceng sisi kiri.
Timnas Indonesia mendapat peluang emas pada menit kelima. Berawal dari lemparan jauh Pratama Arhan, Marselino Ferdinan tendangannya mengenai mistar gawang.
Selepas itu, Timnas Indonesia lebih banyak bertahan. Justin Hubner Cs cukup berhasil membuat gawang tim Merah Putih menjadi lebih aman.
Menit ke-16 Irak akhirnya bisa mencetak gol. Berawal dari blunder Marselino Ferdinan, Mohanad Ali tak terbendung. Melewati Justin Hubner dan Elkan Baggott, tendangan Ali tdak bisa diantisipasi Ernando Ari. Skor 1-0.
Timnas Indonesia mencoba keluar dari tekanan. Tertinggal 0-1 memaksa Marselino Ferdinan Cs melakukan serangan ke gawang Irak.
Menit ke-25 Timnas Indonesia mendapatkan peluang sangat bagus. Yakob Sayuri yang mendapat bola mengoper ke Rafael Struick. Sayang, Rafael tidak bisa memanfaatkannya menjadi gol.
Timnas Indonesia akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-37. Yakob Sayuri bermain sangat manis sukses melewati pemain Irak. Marselino Ferdinan yang mendapat bola operan sukses mencatatkan namanya di papan skor. Imbang 1-1!
Kedua tim masih berusaha mencetak gol lagi. Namun, sampai turun minum skor 1-1 tidak berubah.
Timnas Indonesia bermain kurang bagus di awal babak kedua. Belum lama gawang Garuda kembali kebobolan, untungnya dianggap offside setelah cek VAR.
Jalannya pertandingan babak kedua masih sangat sengit. Timnas Indoensia dan Irak saling jual beli serangan agar bisa mencetak gol khususnya skuad Garuda.
Irak terlihat bermain lebih santai. Ini menjadi kesempatan bagi Timnas Indonesia memberikan tekanan, namun sulit bongkar pertahanan Irak.
Menit ke-75, Timnas Indonesia kembali kebobolan. Aymen Hussein yang menerima umpan memenangi duel dengan Rizky Ridho. Tak ragu Aymen langsung melepaskan tendangan keras ke gawang Ernando. Skor 1-3!
Timnas Indonesia terus memberikan tekanan untuk memperkecil ketertinggalan. Sayang, memang sulit bagi Rafael Struick dan kawan-kawan bongkar pertahanan lawan.
Setelah berusaha tidak ada gol lagi tercipta sampai peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan. Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Irak dengan skor 1-3.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Mees Hilgers Siap Buka Kembali Negosiasi dengan FC Twente
-
Eks Mega Bintang Futsal Timnas Brasil Tak Sabar Unjuk Gigi di Indonesia
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Berapa Ranking FIFA Bulgaria?
-
Statistik Suram Bulgaria, Timnas Indonesia Era John Herdman Auto Menang?
-
Gus Miftah Nongol di Kandang Arsenal, Doakan The Gunners Juara, Chelsea Minggir Dulu
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Bulgaria Ternyata Eks Persipura dan Asisten Skuad Garuda