Suara.com - Pelatih asal Portugal, Jose Mourinho, dilaporkan punya peluang untuk comeback atau kembali membesut mantan klubnya, Manchester United.
Skenario itu bisa terjadi andai Sir Jim Ratcliffe memutuskan untuk mengakhiri masa jabatan pelatih saat ini, Erik ten Hag.
Sejak dipecat AS Roma, juru taktik 61 tahun itu belum memiliki klub. Terdapat rumor yang menyebut Mourinho mungkin mengincar jabatan di timnas Portugal.
Baca juga: Setahun 'Hilang', Persija Dapat Tambahan Personil Jelang Lanjutan Liga 1 Kontra Borneo FC
Namun, melihat kesempatan membesut Selecao das Quinas kemungkinan baru terbuka pasca EURO 2024, Mourinho disebut bisa saja mempertimbangkan tawaran dari klub papan atas.
Laporan Daily Mail menyebutkan bahwa Mourinho berkeinginan untuk kembali ke Old Trafford karena ia memiliki "urusan yang belum selesai".
Pelatih berjuluk The Special One itu pernah menukangi Manchester United dalam periode 2016 sampai 2018 dengan menggantikan pos yang ditinggalkan Louis van Gaal.
Di musim pertamanya, ia membawa klub meraih sukses di Liga Europa sebelum memastikan posisi runner-up di Liga Inggris pada musim keduanya.
Namun, paruh pertama kampanye 2018-19 yang buruk, di mana United hanya memenangkan tujuh dari 17 pertandingan Liga Premier pertamanya, membuat Mourinho dipecat pada Desember.
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam: Liverpool Lumat Norwich hingga Atletico Madrid Bungkam Valencia
Kini, setelah lama hengkang dari Old Trafford, Mourinho disebut antusias dengan peluang bekerja dengan Sir Jim Ratcliffe dan Ineos, yang belakangan telah membeli 25 persen saham Manchester United.
Jim Ratcliffe yang diketaui fans Manchester United, kini mengelola operasi sepak bola klub dan akan bekerja sama dengan manajer saat ini, yaitu Erik ten Hag.
Baca juga: Potensi Pratama Arhan Jadi Sorotan Eks Pelatih Spesialis Throw In Liverpool
Namun, situasi Setan Merah yang tak kunjung membaik di pertengahan musim ini, membuat posisi pelatih asal Belanda tersebut pun tidak aman.
Ten Hag sendiri telah mengalami tekanan dalam beberapa bulan terakhir karena klub kesulitan masuk ke empat besar dan tersingkir dari Liga Champions dan Carabao Cup.
Sementara itu, Mourinho telah melatih Roma sejak tahun 2021 dan membawa klub itu meraih trofi pertamanya dalam 11 tahun dengan memenangkan Liga Konferensi Eropa pada tahun 2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Ambisi Besar Persija Jakarta Raih Kemenangan Konsisten Untuk Kejar Persib Bandung dan Borneo FC
-
Manchester United Mau Pulangkan Scott McTominay, Napoli: Emang Punya Duit Rp1,2 Triliun?
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?
-
Jadwal Lengkap Serie A Pekan Ini: Ujian Berat Napoli di Roma, AC Milan Bidik Puncak Klasemen
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3
-
Bursa Transfer Januari 2026 Dibuka: Peta Lengkap Rencana 20 Klub Premier League