Suara.com - PSBS Biak meraih kemenangan gemilang 3-0 pada laga leg pertama final Pegadaian Liga 2 2023/2024 melawan Semen Padang di Stadion Cenderawasih, Biak Numfor, Selasa (5/3/2024).
Otavio Dutra membuka skor pada menit ke-25 dengan sontekan dekat yang sukses menggetarkan gawang lawan.
Alexsandro menambah keunggulan jelang akhir babak pertama, dan gol Beto Goncalves pada menit ke-79 menegaskan dominasi PSBS Biak, membenamkan Semen Padang.
Baca juga: 7 Laga Sisa Semua Bak Final bagi Arema FC, Hindari Jerat Degradasi Jadi Harga Mati
Kemenangan ini menciptakan cerita menarik. Inilah tiga fakta kemenangan PSBS Biak atas Semen Padang.
1. Laga Sempat Ditunda
Cuaca di Stadion Cenderawasih, Biak Numfor, berubah drastis selama pertandingan. Meskipun cerah saat kick-off, hujan deras tiba-tiba mengakibatkan genangan dan penundaan lebih dari 30 menit.
Beruntung, setelah dilanjutkan, sinar matahari kembali menerangi Biak Numfor dan sekitarnya.
2. Alexsandro Makin Menggila!
Baca Juga: Hasil Final Liga 2: PSBS Biak Hajar Semen Padang 3-0 di Leg Pertama
Alexsandro tak terbendung dengan tambahan satu gol dalam pertandingan ini, menjadikannya top scorer sementara Pegadaian Liga 2 2023/2024 dengan 18 gol dari 18 pertandingan.
Kepiawaiannya akan diuji kembali saat PSBS Biak bertandang ke markas Semen Padang dalam laga final leg kedua, Sabtu (9/3/2024).
3. Jago Di Kandang
PSBS Biak tak terkalahkan di kandang sepanjang Pegadaian Liga 2 2023/2024, dengan rekam positif di babak semifinal dan final, terutama di Stadion Cenderawasih.
Pada semifinal, Badai Pasifik menang 4-0, dan pada leg pertama final, tim Regi Aditya mengamankan kemenangan telak 3-0 atas Semen Padang pada Selasa (5/3/2024).
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Timnas Indonesia U-17 Terlempar dari Zona Lolos Peringkat Ketiga Terbaik Piala Dunia U-17 2025
-
Link Live Streaming PSBS Biak vs Persita Tangerang di BRI Super League Kamis 6 November 2025
-
Inter Milan Cuma Menang 2-1, Cristian Chivu Tak Puas Singgung Kualitas Buruk
-
Hampir Adu Jotos dengan Ademola Lookman, Ivan Juric Malah Bawa-bawa Kevin De Bruyne
-
Persija Jakarta Persiapkan Diri Habis-habisan Jelang Hadapi Arema FC
-
Bomber Brasil Kepikiran Timnas Indonesia U-17, Jangan Lengah Buat Menang
-
Efek Domino Skandal Naturalisasi: Vietnam Tunggu Keputusan FIFA Soal Menang WO vs Malaysia
-
Momok Timnas Indonesia U-17 Mejeng di Daftar Top Skor Piala Dunia U-17 2025
-
Media Vietnam Soroti Keputusan Nova Arianto Jelang Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Laga Belum Mulai, Mathew Baker Gertak Brasil U-17, Sebut Satu Kunci Kemenangan