Suara.com - Eks kiper Timnas Indonesia, Kurnia Meiga kembali menjadi perbincangan di media sosial setelah pengakuan mengejutkan mantan istrinya, Azhiera Adzka Fathir.
Sang istri mengklarifikasi alasan dirinya menceraikan Kurnia Meiga yang diketahui harus berhenti dari dunia sepak bola karena masalah pada kedua matanya.
Azhiera Adzka Fathir menjelaskan bahwa dia menceraikan mantan kiper Arema FC itu lantaran perilakunya yang diklaim suka selingkuh, melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dan sering mabuk-mabukan.
Baca juga: Selebrasi Rezaldi Hehanusa usai Persib Bungkam Persija Jadi Sorotan, Tuai Banyak Pujian
Dalam klarifikasi di podcast yang dipandu eks pebasket Denny Sumargo itu, sang istri mengklaim masalah penglihatan yang dialami Kurnia Meiga karena efek mengonsumsi alkohol.
Menganggapi berita negatif tentang rekannya di Arema FC, eks gelandang Timnas Indonesia Ahmad Bustomi pun buka suara lewat cuitan di akun X pribadinya.
Dia berpesan bahwa apa situasi yang menimpa Kurnia Meiga harus dijadikan pelajaran bagi seluruh pesepak bola, khususnya pemain muda. Pesepak bola profesional disebutnya harus berhati-hati dalam bersikap dan berperilaku.
"Dengan ramainya berita tentang teman sepakbola saya...," tulis Bustomi di X dikutip Suara.com, Selasa (12/3/2024).
"Semoga bisa menjadi pengingat bagi semua, termasuk untuk saya, terutama adik-adik junir yang baru saja merintis sebagai pesepakbola."
Baca Juga: Philippe Troussier Pantas Pusing, 2 Pemain Vietnam Masuk Rumah Sakit Sebelum Lawan Timnas Indonesia
"Sesungguhnya jadi pesepakbola itu tidak mudah, dan masanya cepat sekali. [Para pesepak bola] harus hati-hati dalam segalanya," tutup Bustomi.
Kurnia Meiga sendiri tidak menampik terkait komentar mantan istrinya yang menyebut dia kerap meminum-minumak keras alias mengonsumsi alkohol.
Hal itu disampaikan Kurnia Meiga ketika diundang dalam podcast di kanal YouTube Melaney Ricardo.
Baca juga: Profil Azhiera Adzka Fathir, Mantan Istri Kurnia Meiga yang Dulu Sempat Menjadi Model
"Ada ga sih gaya hidup yang mungkin bisa jadi sakit sekarang? ...alkohol pernah?" tanya Melaney Ricardo.
"Alkohol tidak munafik pernah, tapi bukan yang rutin tiap hari," kata Kurnia Meiga.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Ivar Jenner Cs Takluk dari FC Emmen, Tim Geypens Absen karena Cedera Kepala
-
Beri Harapan Bela Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Surabaya Kini Berbanderol Rp43 Miliar
-
Jadwal Pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta di Super League Sore Ini
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025 usai Kalah dari Brasil
-
Denda Thom Haye dan Shayne Pattynama Lebih Mahal dari 7 Pemalsu Dokumen Naturalisasi Malaysia
-
Timnas Italia Panggil Striker Liga Arab untuk Hadapi Moldova dan Norwegia
-
Bek Brasil Akui Timnas Indonesia U-17 Merepotkan: Skor Memang 4-0, tapi...
-
Aksi Solidaritas Skuad FC Twente untuk Mees Hilgers yang Sedang Terpuruk
-
Sinyal Positif Mauro Zijlstra Siap Gabung Timnas Indonesia U-23 Hadapi Mali
-
Tolak Menyerah Usai Dihajar Brasil, Nova Arianto Minta Satu Hal dari Skuad Timnas Indonesia U-17