Suara.com - Pemain timnas Indonesia diterpa badai demam. Di situasi genting ini, Shin Tae-yong memanggil dua amunisi baru, yaitu Rachmat Irianto dan Muhammad Ferrari.
Timnas Indonesia sebelumnya menang tipis 1-0 atas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (21/3/2024) malam WI. Gol semata wayang dicetak Egy Maulana Vikri.
Usai kemenangan itu, skuad Garuda kini giliran bertandang ke Vietnam. Sayangnya kondisi tim Merah Putih malah tidak baik.
Pasalnya beberapa pemain mengalami demam menurut Ketum PSSI, Erick Thohir. Ada lima nama yang dikabarkan sakit, mereka adalah Rafael Struick, Sandy Walsh, Ivar Jenner, Nadeo Argawinata, dan Muhammad Riyandi.
Situasi genting ini membuat Shin Tae-yong putar otak. Apalagi sebelumnya Marc Klok juga resmi meninggalkan skuad Garuda karena pemulihan cedera.
Akhirnya juru taktik asal Korea Selatan itu memanggil Rachmat Irianto dan Muhammad Ferrari. Kabar ini dikonfirmasi Sumardji yang kemudian menyebar di media sosial, salah satunya diunggah @futboll.indonesiaa.
"Shin Tae-yong panggil Rachmat Irianto dan Muhammad Ferrari. Hari ini (24 Maret) pukul 14.00 WIB mereka terbang ke Hanoi," tulis laporan itu.
Jika melihat penambahan pemain ini, Shin Tae-yong ingin memperkuat lini tengah dengan hadirnya Irianto. Sebab, Klok dan Ivar Jenner berpotensi absen.
Lalu hadirnya Ferrari bisa jadi tambahan di lini belakang dan posisi bek kanan. Hal itu karena Sandy Walsh absen karena akumulai kartu.
Baca Juga: Usil Deh Lo! Media Vietnam Sorot Salah Satu Pemain Timnas Indonesia Bawa Tas dan Koper LV
Adapun pertandingan kedua timnas Indonesia melawan Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 dijadwalkan pada Selasa (26/3/2024) di Stadion My Dinh, Hanoi.
Berita Terkait
-
Rafel Struick Cs Demam, Fans 'FOMO' Timnas Indonesia Jadi Kambing Hitam
-
Mees Hilgers Pamer Santap Makanan Indonesia, Kode Gabung Skuad Garuda?
-
Sosok Ratu Rafa, Eks JKT48 yang Dirumorkan dengan Asnawi Mangkualam usai Nonton Timnas Indonesia Bareng
-
Kepergok Kamera saat Azizah Salsha Diwawancara, Asnawi Mangkualam Disebut Gebet Ratu Rafa
-
Momen Justin Hubner 'Ngacangin' Jurnalis Vietnam saat Tiba di Hanoi
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
-
Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur
-
Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
-
Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
-
Zambia Remehkan Timnas Indonesia U-17? Nyore Pakai Sandal Jepit Sebelum Kick Off