Suara.com - Bek Manchester United, Lisandro Martinez, kemungkinan akan kembali dalam skuad mereka untuk menghadapi Brentford dalam lanjutan Liga Inggris pada Minggu (31/3/2024) dini hari WIB.
Mantan bek Ajax Amsterdam itu sebelumnya telah absen sekitar delapan pekan untuk Manchester United karena mengalami cedera lutut.
Pemain tengah asal Argentina berusia 26 tahun itu mengalami cedera pada ligamen lateral lututnya saat United menang 3-0 atas West Ham United di kandang pada bulan Februari.
Baca juga: 3 Pemain yang Mungkin Tak Dipanggil Lagi Shin Tae-yong untuk Lawan Irak dan Filipina
Kabar Lisandro Martinez berpeluang comeback pasca cedera disampaikan langsung manajer Setan Merah, Erik ten Hag.
"Yes, ada kesempatan (dia akan kembali dalam skuad)," kata Ten Hag kepada wartawan dikutip dari Reuters, Jumat (29/3/2024).
"Kami merindukannya setiap pertandingan karena dia memberikan ketenangan dalam tim."
"Pada saat yang sama, sikap menang dan dia bisa mengekspresikannya dengan sangat jelas."
"Dia bisa mentransfer itu ke dalam tim dan itu banyak berkontribusi pada tingkat kami."
Baca Juga: Bahas Kiprah Ten Hag di Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer Kirim Doa
Selain Lisandro Martinez, Ten Hag juga menjelaskan terkait perkembangan pemulihan cedera otot Luke Shaw. Bek sayap kiri itu diharapkan sudah bisa bermain sebelum musim ini berakhir.
Baca juga: Keputusan Vietnam pasca Laga Bikin Marah Shin Tae-yong, Rusak Keceriaan Timnas Indonesia
"Dia masih sesuai jadwal dan akan kembali ke tim kami," tambah Ten Hag.
Manchester United akan bertandang ke markas Brentford di Stadion Gtech Community. Laga ini penting dimenangkan Setan Merah untuk menjaga asa finis di posisi empat besar.
Manchester United saat ini menduduki peringkat enam klasemen dengan koleksi 47 poin dari 28 laga. Sementara Brentford menduduki urutan ke-15 dengan 26 poin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
Terkini
-
Piala AFF 2026 Digelar Saat Liga Eropa Libur, Timnas Indonesia Bisa Turunkan Skuad Penuh!
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025