Suara.com - Malik Risaldi jadi momok untuk Persib Bandung jelang hadapi Madura United. Persib Bandung akan menghadapi lawan tangguh, Madura United, di leg pertama final championship series BRI Liga 1 2023/2024.
Pertandingan sengit ini akan tersaji di Stadion Si Jalak Harupat pada hari Minggu (26/5/2024).
Pelatih Persib, Bojan Hodak, menaruh perhatian khusus pada salah satu pemain kunci Madura United, Malik Risaldi.
Penampilan gemilang Malik di musim ini, dengan torehan 13 gol dalam 34 pertandingan, menjadi ancaman bagi lini pertahanan Maung Bandung.
"Saat ini Malik belum berhenti mencetak gol dan mereka juga mempunyai striker yang bagus," ujar Bojan, dikutip dari laman resmi klub.
Lebih lanjut, Bojan mewanti-wanti anak asuhnya untuk tidak hanya fokus pada Malik, tetapi juga mewaspadai pergerakan seluruh pemain Madura United.
Tim berjuluk Laskar Sappe Kerap ini dikenal dengan permainan kolektif yang solid dan kerja keras para pemainnya.
"Mereka dihuni pemain pekerja keras. Jadi bukan hanya satu pemain, tapi mereka secara tim yang harus diwaspadai," tegas Bojan.
Meskipun Persib pernah bertemu Madura United di musim ini dan menelan kekalahan, Bojan tetap optimistis dengan peluang timnya di leg pertama final ini.
Baca Juga: 3 Pemain Madura United dengan Nilai Pasar Termahal Selain Malik Risaldi, Penasaran?
Kehadiran dua pemain baru, Ferdiansyah dan Rachmat Irianto, diyakini menambah kekuatan Persib.
"Kini dengan dua pemain baru, mereka (Madura United) jadi lebih berbahaya. Tapi kami dalam beberapa laga terakhir bisa bertahan dengan sangat bagus. Kami lihat nanti," tutur Bojan.
Di sisi lain, Bojan juga mengingatkan Madura United untuk mewaspadai daya gedor Persib.
Ciro Alves, Stefano Beltrame, David da Silva, Febri Hariyadi, dan Marc Klok siap menjadi momok bagi lini pertahanan Madura United.
"Mereka juga tentu harus memikirkan kami. Kami punya Ciro, Stefano, David, sekarang Febri sedang dalam performa bagus, ada juga Marc," pungkas Bojan.
Persib dan Madura United sama-sama berambisi untuk meraih gelar juara BRI Liga 1 musim ini.
Berita Terkait
-
Persib vs Madura United, Bojan Hodak Ketar-ketir Lihat Kehebatan Malik Risaldi
-
Alasan Persib Bandung Harus Waspadai Gelandang MU Francisco Rivera di Final BRI Liga 1
-
Persib Hadapi Madura United di Final, Marc Klok Ingin Wujudkan Harapan Masyarakat Bandung
-
2 Fakta Menarik Soal Siklus Unik Persib Bandung, Bisa Juara BRI Liga 1 2023-2024?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
Pegadaian Championship: Sumsel United Usung Misi Tiga Poin Lawan Persikad Depok
-
Girang Dipanggil Lagi ke Timnas Brasi, Fabinho: Terasa Debut Pertama
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 Jadi Ajang Perpisahan Cristiano Ronaldo?
-
Winger Lincah di Liga Swiss Ini BerdarahPekalongan-Jerman, Nama Bapaknya Mursyid
-
Bantah Latih Indonesia, Ini Pernyataan Lengkap Heimir Hallgrimsson: Sori Ye
-
Kakeknya dari Bekasi, Perkenalkan Kay van Dorp Rekan Setim Anak Ronald Koeman