Suara.com - AC Milan resmi mengumumkan berpisah dengan pelatih Stefano Pioli di akhir musim ini. Melatih AC Milan sejak 2019, Pioli mempersembahkan satu-satunya gelar yakni Serie A di musim 2021/2022.
Dilansir laman resmi AC Milan, Jumat (24/5/2024), kedua kubu setuju untuk mengakhiri kerja sama lebih cepat dari kesepakatan awal hingga Juni 2025.
Stefano Pioli adalah pelatih yang membawa Milan meraih gelar scudetto musim 2021/2022 lalu. Ketika itu, Milan tampil ciamik setelah pada musim sebelumnya menjadi runner-up Liga Italia.
Hanya saja, performa Milan tidak cukup stabil pada musim 2023/2024. Milan memang finis di posisi kedua klasemen akhir Serie A, akan tetapi jarak poin dengan sang rival sekota yang jadi juara, Inter Milan dianggap terlalu jauh.
Setelah lima tahun bekerja di San Siro, Pioli akan meninggalkan Milan setelah musim 2023/2024 ini rampung. Keputusan sudah diambil dan disepakati oleh kedua kubu, setelah dibahas sejak Maret 2024 lalu.
Total, Pioli telah memimpin Milan pada 239 laga di semua ajang. Dari catatan itu, pelatih berusia 58 tahun asal Italia itu mampu memenangkan 132 laga.
Laga kandang di pekan terakhir Liga Italia 2023/2024 kontra Salernitana pada 26 Mei nanti akan jadi laga pamungkas Pioli memimpin skuad Milan.
Berita Terkait
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli
-
10 Klub Top Eropa yang Menggila Musim Ini: Bayern Munich Lepas Rem
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini 1-4 November 2025: Siap-siap Jay Idzes Hadapi Genoa
-
Statistik Solid Jay Idzes saat Bantu Sassuolo Hajar Cagliari
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Begini Fakta Sebenarnya
-
Erling Haaland Menggila! Manchester City Gilas Bournemouth 3-1 di Etihad
-
Innalillahi Pemain Keturunan Indonesia Rp 86,91 Miliar
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah