Suara.com - Kiper kelahiran Mataram, Emil Audero, belakangan ini mulai menegaskan sikapnya soal peluang memperkuat Timnas Indonesia. Skuad Merah Putih sebetulnya tak membutuhkan sosoknya lagi.
Belakangan ini, Emil Audero telah menegaskan bahwa perwakilan PSSI telah mencoba menghubunginya soal kemungkinan memperkuat Timnas Indonesia. Namun, dia tidak mengakui kemungkinannya bergabung skuad Garuda tidak ada.
"Anggap saja tidak sedekat itu. Memang benar Timnas Indonesia menginginkan saya, tapi saya hanya punya paspor Italia jadi kemungkinan itu pun tidak ada," ujar Emil dikutip dari media Italia La Provincia Di Como.
Jika merujuk pernyataan tersebut, tentu kiper kelahiran Mataram ini sudah menutup pintu untuk memperkuat Timnas Indonesia. Namun, ada pula beberapa alasan yang membuat skuad Merah Putih tak perlu merasa kehilangan.
Berikut Suara.com menyajikan sejumlah alasan yang membuat Timnas Indonesia tak membutuhkan Emil Audero yang enggan menjadi WNI.
1. Sudah Punya Penggantinya
Timnas Indonesia memang sudah bergerak cepat untuk mencari pemain keturunan yang berada di pos penjaga gawang. Nama yang dimaksud ialah kiper kelahiran Belanda, Maarten Paes, yang kini berkarier di MLS.
Maarten Paes sudah resmi menjadi warga negara Indonesia sejak beberapa bulan yang lalu dan hanya tinggal menunggu proses administrasi untuk bisa segera mengukir debutnya bersama skuad Merah Putih.
Hadirnya Maarten Paes tentu membuat skuad Merah Putih punya kiper berkualitas yang pernah merumput di kasta tertinggi Liga Belanda, sehingga bisa menularkan ilmu dan pengalaman kepada kiper-kiper lainnya.
Baca Juga: Jordi Amat Tersedia untuk Timnas Indonesia Lawan Tanzania, Calvin Verdonk Belum
2. Kariernya Amblas
Emil Audero memang jadi salah satu kiper berkualitas yang punya peluang menjadi WNI. Akan tetapi, jika mempertimbangkan kariernya selama ini, kualitasnya sudah mulai diragukan oleh publik.
Pasalnya, kesempatan bermain yang diperoleh kiper 192 cm ini sangat minim. Musim ini saja, saat juara bersama Inter Milan di ajang Serie A 2023/2024, dia hanya bermain empat kali saja.
Secara keseluruhan, Audero mengukir enam penampilan sepanjang musim 2023/2024 dengan catatan delapan kebobolan dan dua kali cleansheet. Oleh karena itu, Audero sudah tak dianggap sebagai kiper top level karena statistik ini.
3. Tak Nasionalis
Pernyataan Emil Audero soal dirinya yang enggan menjadi WNI tentu menjadi alasan tersendiri. Emil memang menyadari bahwa dia bisa dinaturalisasi. Akan tetapi, dia merasa ragu soal manfaat menjadi WNI.
Berita Terkait
-
Jordi Amat Tersedia untuk Timnas Indonesia Lawan Tanzania, Calvin Verdonk Belum
-
STY Jadikan Partai Kontra Tanzania Pemanasan Sebelum Timnas Indonesia Hadapi Irak
-
Tanggapi Rumor Antara STY & Elkan Baggott, Exco PSSI Akhirnya Angkat Bicara
-
Asnawi Mangkualam
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Tanzania, Calvin Verdonk Berpotensi Dimainkan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
2 Target Berat Pelatih Baru Timnas Indonesia, Cuma Punya Persiapan Kurang dari Dua Tahun!
-
Dilema Berat Persib Bandung, Rotasi Pemain Krusial Hadapi Persis Solo Demi Puncak Klasemen
-
Gegara Kasus KDRT, Eks Pemain Manchester City Batal Gabung ke Bayern Munich
-
Jelang Persib Bandung vs Persis Solo, Bojan Hodak Kebingungan
-
Nasib Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp596 M Usai Aston Villa Gebuk Man City
-
Di Tengah Skandal Sanksi FIFA, Malaysia Justru Siapkan 27 Pemain Naturalisasi Baru
-
Persis Solo Siapkan Taktik Penguasaan Bola Kunci Kalahkan Persib Bandung
-
Marc Klok Ungkap Persib Wajib Raih 3 Poin Krusial di GBLA Demi Puncak Klasemen
-
Kriteria Sosok Pelatih Baru Timnas Indonesia Menurut Beckham Putra
-
Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen, Mikel Arteta Malah Cemas, Ada Apa?