Suara.com - Pemain Timnas Indonesia, Malik Risaldi mengakui bahwa sejumlah klub Liga 1 berkeinginan memakai jasanya di musim 2024/2025. Namun, yang paling serius meminatinya hanyalah Persebaya Surabaya.
"Persebaya yang paling serius memberi tawaran dan punya target tinggi. Saya sendiri targetnya banyak berkontribusi untuk Persebaya dan membawanya lebih baik lagi," ucap Malik Risaldi setelah latihan tim di Lapangan Thor Surabaya, Rabu (26/6/2024).
Saat ini, penyerang sayap berusia 27 tahun itu merasa senang sudah resmi berseragam Persebaya dan ikut latihan tim bersama rekan-rekannya.
"Senang bisa latihan bersama Persebaya, anak-anaknya juga welcome semua, berlatihnya juga. Kalau sama anak-anak udah banyak yang kenal," katanya.
Malik menjelaskan, bergabungnya dia juga melihat sosok Paul Munster sebagai juru taktik Bajul Ijo --julukan Persebaya Surabaya.
"Coach Munster kalau melatih lebih detail, taktikalnya juga detail," kata pemain kelahiran Surabaya itu.
Malik Risaldi gabung Persebaya setelah resmi meninggalkan Madura United. Kepindahan Malik ini cukup mencuri perhatian karena Persebaya dan Madura United adalah direct rival di Jawa Timur.
Malik tampil apik di Liga 1 musim lalu, dengan ia merupakan top skor kompetisi untuk pemain lokal.
Ia membawa Madura United jadi runner-up Liga 1 2023/2024, dan performa apiknya itu pun berbuah panggilan dari Timnas Indonesia senior baru-baru ini, yang merupakan pemanggilan pertama kalinya bagi sang pemain sepanjang karier.
Baca Juga: Rekrutan Baru, Mitsuru Maruoka Bertekad Gondol Titel Juara Liga 1 Bareng Bali United
Berita Terkait
-
Cerita Nenek Jordy Wehrmann Soal Hasrat Cucunya Bela Timnas Indonesia
-
Klasemen Terbaru BRI Super League Usai Persija Jakarta Tekuk MU 2-0 di GBK
-
Sejajarkan dengan Maracana! Pelatih Brasil Terkesima Kemegahan GBK Jelang Lawan Persija
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman