Suara.com - Pemain keturunan asal Depok, Miliano Jonathans menjadi sorotan karena performa apiknya bersama klub Belanda, Vitesse.
Miliano Jonathans merupakan produk akademi Vitesse. Di usianya yang masih 20 tahun, ia menjadi sensasi baru karena dipromosikan ke tim senior.
Kehadirannya pun berdampak signifikan bersama klub. Belum lama ini, Jonathans menjadi pahlawan kemenangan timnya.
Vitesse melakoni pekan ke-2 Eerste Divisie atau kasta kedua Liga Belanda melawan VVV Venlo, Sabtu (17/8/2024). Miliano Jonathans mencetak gol semata wayang dalam laga ini.
Performa apiknya mendapatkan sorotan akun Instagram fanbase yang menyoroti pemain timnas Indonesia.
"Kalo saya diberi kewenangan soal pemain keturunan, ini pemain termasuk yang direkomendasi misal gak dapat Ole Romeny," komentar ulu***
"Bagus kidal mainnya, dominan mirip Arjen Robben," seru herd***
Adapun Miliano Jonathans merupakan pemain keturunan Indonesia. Ia mengaku nenek dari ayahnya berasal dari Depok.
"Nenek dari ayah saya berasal dari Depok dan kemudian pindah ke Belanda. Dia sangat jago memasak," kata Miliano dikutip Suara.com dari Transfermarkt, Senin (5/8/2024).
Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Mungkin Tersingkir jika Miliano Jonathans Dinaturalisasi
"Keluarga saya mengunjungi keluarga kami di Depok bulan lalu, dan mereka menceritakan tentang sejarah nama keluarga kami (Jonathans). Keluarga saya merasa ini sangat menarik. Sungguh luar biasa bisa belajar lebih banyak tentang sejarah keluarga kami!" pungkasnya
Berita Terkait
-
Liga Belgia vs Liga Belanda, Lebih Bagus Mana?
-
Jarang Update IG, Calvin Verdonk Sekalinya Unggah Status Malah Bikin Baper
-
Rapor Hijau Calvin Verdonk di Pekan Pembuka Liga Belanda, Tapi Sayang...
-
ADO Den Haag Bertahan dari Gempuran saat Rafael Struick Starter, Pelatih Bakal Ketagihan Pakai Terus?
-
3 Fakta Menarik Miliano Jonathans, Pemain Keturunan Depok Bisa Jadi Versi Upgrade Saddil Ramdani
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata